Senin, 13 April 2020

Satlantas Polres Pinrang Bersama Tim Satgas Operasi Keselamatan Terus Berupaya Cegah Penyebaran Covid-19

Tags


BN Online, Pinrang---Sepekan berjalan Operasi keselamatan 2020, satlantas Polres Pinrang terus melakukan upaya pencegahan penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di Kabupaten Pinrang Sul-Sel.

Giat operasi keselamatan hari ini, Senin(13/04/2020) dipimpin oleh KBO Lantas IPDA Suaib didampingi Kaurmintu IPDA H. Agus Nugraha bersama tim satgas operasi keselamatan melaksanakan himbauan di beberapa titik lokasi dengan berpatroli dalam kota Pinrang.

Himbauan yang disampaikan yang pertama tentang tata cara berkendara yang aman agar tercipta keselamatan dalam berlalulintas dan yang kedua adalah Upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19.

Adapun upaya untuk pencegahan penyebaran Virus Covid-19, seperti selalu menjaga jarak aman, menjaga kebersihan dengan rajin mencuci tangan, menggunakan masker dalam beraktifitas sehari-hari, dan senantiasa menjaga kesehatan dengan berolahraga serta minum vitamin.

Dalam giat tersebut, juga dilakukan bagi-bagi makanan, sabun cuci tangan, dan masker kepada pengguna jalan yang ditemukan tidak menggunakan atau belum memiliki masker.

Di tempat terpisah, di Pasar Sentral Pinrang kelurahan penrang, kecamatan watangSawitto Kanit Dikyasa Ipda H.Idris kbersama tim juga melaksanakan sosialisasi tentang upaya pencegahan penyebaran Covid-19. Dengan sasaran untuk mengedukasi para pedagang dan pengunjung Pasar agar paham dan mengerti tentang bahaya dan upaya pendekatan penyebaran virus Covid-19.

Saat dikonfirmasi, Kasat Lantas Pinrang AKP Dharmawaty, SE.,MM menyampaikan bahwa " Kami dari satuan lalu lintas Pinrang akan terus berupaya untuk membantu masyarakat dalam mencegah penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Pinrang dan semoga kegiatan hari ini tepsasaran dan bernilai ibadah," ujarnya.(Sbr)


Editor : | BN Online | Dny