Jumat, 10 Juli 2020

Kembali dibuka, Dapur Lapangan TNI Polri Kembali Bagikan Makanan Untuk Warga Terdampak Covid-19

Tags


BN Online, Makassar---Dapur Lapangan TNI Polri yang didirikan Oleh Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Sulsel dalam rangka membantu masyarakat yang terdampak Covid-19 di Sulawesi Selatan Khususnya Kota Makassar.

Hari ini, Jumat ( 10/07/2020 ) kabar gembira untuk masyarakat yang terdampak covid-19 di Kota Makassar bahwa Dapur Lapangan TNI Polri kembali beroprasi guna membantu masyarakat terdampak covid-19.

Sama seperti yang sebelum - sebelumnya Dapur lapangan TNI Polri ini akan kembali memasak beraneka jenis masakan yang nantinya akan diberikan secara langsung kepada warga oleh personel yang melaksanakan patroli.

Danyon A Pelopor AKBP Darminto menyampaikan Dapur Lapangan TNI Polri telah beroprasi kembali, itu sesuai dengan instrukti Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol. Muhammad Anis dan bertujuan untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19 maupun kaum duafa di Kota Makassar sampai batas waktu yang tidak ditentukan.

" untuk mewujud Bhakti Brimob Untuk Masyarakat, sesuai arahan Dansat Brimob Kombes Pol. Muhammad Anis, Dapur Lapangan TNI Polri kembali kembali beroprasi untuk meringankan beban masyarakat yang tidak mampu maupun warga yang terdampak Covid-19" Ujar Darminto.

Darminto menambahkan dengan dibukanya kembali Dapur Lapangan TNI Polri ini diharapkan dapat bermanfaat untuk masyarakat yang terdampak Covid-19, dibukanya kembali Dapur Lapangan TNI Polri juga merupakan Wujud Bhakti Brimob Untuk Masyarakat 

"Kami berharap dengan dibukanya kembali diharapkan dapat mampu meringankan beban kaum duafa dan warga yang terdampak Covid-19, ini sebagai wujud Bhakti Brimob Untuk Masyarakat" tambah Darminto.

Ditempat terpisah Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol. Muhammad Anis, dia menuturkan Dapur Lapangan Satbrimob Polda Sulsel kembali dibuka khususnya di Kota Makassar, Dapur Lapangan ini semata - mata untuk membantu meringankankan beban kaum duafa maupun warga yang terdampak Covid-19 khusunya di Kota Makassar.

Muhammad Anis menambahkan Kegiatan ini merupakan lanjutan dari program Bhakti Brimob Untuk Masyarakat, dengan harapan dapat bermanfaat untuk masyarakat Kota Makassar khususnya warga yang terdampak Covid-19.

" Dapur Lapangan TNI Polri di Mako Batalyon A Pelopor sudah dibuka kembali, mereka akan kembali memasak dan membagikan makanan kepada masyarakat setiap harinya, hal tersebut merupakan tindak lanjut dari Program Bhakti Brimob Untuk Masyarakat." Pungkas Muhammad Anis.(Mk)


Editor : | BN Online | Dny