Jumat, 30 April 2021

Komunitas Golorong Indonesia Tumpah Ruah Di Jalan Andi Pangerang Pettarani Makassar

Tags



BN Online, Makassar -- Dalam rangka Amelia ramadhan 1442 H., Komunitas Golorong Indonesia, mengadakan kegiatan berbagi Takjil, berupa Nasi Dos serta Masker, bertempat di bundaran Flay Over Makassar, Jum'at (30/04/2021) sore 


Kegiatan berbagi takjil ini, di hadiri langsung oleh Ketua Umum Golorong Indonesia ( Lukman Suleman ), Sekjen Golorong ( Suardi Salpin ), Pengurus Inti serta anggota dari 14 Kecamatan Se - Kota Makassar.



Dalam keterangan persnya,  Hj. Hijriah Enang, selaku pengurus inti, mengatakan, bahwa kegiatan yang di laksanakan ini, merupakan salah satu program sosial yang telah berjalan sejak awal terbentuknya Golorong Thn.2015 oleh Walikota Makassar, Danny Pomanto


Menurutnya, untuk takjil yang kami bagikan hari ini, berjumlah 400 nasi dos, namun dengan melihat banyaknya warga yang sangat membutuhkan tentu jumlah tersebut tidak mencukupi.


Olehnya itu, selama bulan Suci Ramadhan ini, "Golorong Indonesia Berbagi" akan kembali dilaksanakan di  beberapa titik jalan " semoga kegiatan berbagi ini, dapat membawa manfaat bagi orang dan berkah bagi seluruh anggota Golorong " Ujarnya.(Andis/Lkm) 



Editor//BN Online//ILHO