Jumat, 24 September 2021

Pedagang Pasar Sunter Podomoro, Tanjung Priok, 96 Persen Sudah Divaksin.

Tags

 


BN Online, Jakarta Utara, Jakarta - Pasar DKI Sunter, Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara sejumlah 500 menurut Asisten Manager pasarnya yang dikelola oleh Perumda Pasar Jaya area 13,Lomo, pedagangnya sudah divaksin 96 persen. 


Dari pemantauan media ini Pasar Sunter Podomoro yang berlokasi Di RW.11, Kelurahan Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara ini sudah mulai ramai pengunjung.


"Petugas Pasar dan Satpol PP terus memantau pelaksanaan Prokes di Pasar Sunter Podomoro ini," kata Lomo.


"Selama pandemi ini ada 1 pedagang yang terpapar positif covid 19 pada tahun 2020,"Lomo, di depan awak media ini saat berkunjung ke kantornya, Jumat, 24/9/2021.


"Di pos kita sediakan alat pengukur suhu badan, dan sabun cucil tangan," tambahnya.


Untuk kondisi Pasar Sunter Podomoro saat ini Manager Pasarnya, Efendi menyampaikan,

"Ada perubahan, baik, sudah mulai ramai pengunjung. Kita door to door mengunjungi pedagang untuk mematuhi prokes,"ujarnya.


Terus bertahan untuk terus patuhi Prokes, jangan lalai, Jangan sampai ada kejadian yang tidak baik terjadi di wilayah pasar, demikian pungkas Efendi.

(darman/imam)