Jumat, 22 April 2022

Kodim 0119/BM Peringati Nuzulul Qur’an 1443 H-2022 M

Tags

Kodim 0119/BM Peringati Nuzulul Qur’an 1443 H-2022 M
BN Online ; Redelong- Komandan Kodim 0119/BM Letnan Kolonel Inf Eko Wahyu Sugiarto beserta keluarga besar Kodim 0119/BM memperingati Nuzulul Qur’an 1443 H-2022 M tepat di mesjid setempat Jln Jalur Dua Desa Wonosobo Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah" Kamis 21 April 2022

Kegiatan tersebut mengusung tema" Sambutlah  Nuzulul Qur’an 1443 H / 2022 M Dengan Penuh Keimanan dan ketaqwaan untuk menjadikan Al-Qur’an sebagai jalan penerang serta pedoman meraih keberkahan hidup"

Dandim 0119/BM Letkol Inf Eko Wahyu Sugiarto menyampaikan" Nuzulul Qur’an yang merupakan peristiwa penting bagi kehidupan umat islam, serta mukjizat terbesar Nabi Muhammad SAW dan juga sebagai wujud syukur atas Kebesaran Allah SWT" ujarnya
Oleh karena itu kita sebagai umat muslim harus senantiasa menggali Hikmah yang terkandung di dalam Al Quran, sehingga dapat memantapkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT,” tegasnya

Di kesempatan itu juga 
Tgk. Abd Kasah, dalam tausiahnya menyampaikan, Al-Qur'an adalah penerangan bagi seluruh umat 
dan petunjuk bagi orang-orang yang bertaqwa." taqwa adalah seseorang yang taat kepada Allah SWT dan mau meninggalkan maksiat karena takut akan siksa-Nya. Setiap muslim belum bisa dikatakan sebagai orang yang taqwa jika belum menjalankan kewajiban dan menunaikan ibadah sunnah seperti yang dicontohkan Rasulullah" tandasnya.

Penulis : (Kiki)
Editor    : Riga Irawan Toni