Sabtu, 18 Desember 2021

Tetap Perhatikan Protokol Kesehatan, H. Hendy Melantik Kepala Desa Terpilih

Tags


  

BN Online, Jember-- Pemerintah kabupaten Jember laksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan 59 kepala desa terpilih 2021-2027  di aula PB sudirman jumat 17-12-2021 pukul 19.00 WIB. 

Mengingat pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah masih dalam PPKM dan jember masih level 3,karena itu masih memperhatikan protokol kesehatan secara ketat.

Bupati Jember H. Hendy Siswanto dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada ke-59 kepala desa terpilih periode 2021-2027.Semoga kepala desa yang sudah terpilih ini dapat mengemban tanggung jawab dengan sebaik-baiknya serta membangun desa dengan lebih baik lagi. 

"Kepala desa adalah ujung tombak kemajuan suatu desa, oleh karena itu kepala desa harus bisa bekerja sama dengan lembaga-lembaga yang terkait, jangan tebang pilih dan berikan pelayanan terbaik kepada semua masyarakat tanpa tebang pilih" Imbuh H. Hendy Siswanto. (17-12-2021) 

Bupati Jember mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan Panitia Pemilihan Kepala Desa, serta aparat TNI Polri atas kontribusi sehingga pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak di Kabupaten Jember dapat terlaksana dengan aman dan lancar.


Reporter: Yonathan