Selasa, 18 Mei 2021

Persiapan Belajar Tatap Muka, UPT SPF SDI Bontomanai Makassar Buat Tempat Cuci Tangan



BN Online, Makassar -- UPT SPF SDI Bontomanai Makassar hari ini membuat tempat cuci tangan di depan ruang kelas siswa(i), Selasa (18/05/2021).


Saat ditemui di ruang kantornya, Alimuddin, S.Pd., selaku kepala sekolah SDI Bontomanai Makassar mengatakan, program tersebut dimaksudkan untuk mempersiapkan pembelajaran tatap muka di sekolah yang wacananya akan dilaksanakan pada bulan Juli 2021 mendatang, ucapnya. 


Dijelaskannya, salah satu tujuan dari membuat tempat cuci tangan adalah siswa(i) dan guru yang datang ke sekolah jadi mudah mencuci tangan, sehingga saat belajar dalam keadaan bebas dari penularan covid-19.


Selain itu, ini juga dilakukan sesuai arahan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) dan pemerintah Kota Makassar yang mengharuskan semua sekolah mempunyai sarana protokol kesehatan, salah satunya tempat cuci tangan, jelasnya. 


Jadi kami membuat tempat cuci tangan permanen, guna memudahkan mengajarkan kebersihan terhadap para siswa(i).


Untuk itu saya berharap, semoga dengan adanya tempat cuci tangan ini, para siswa(i) dan seluruh warga sekolah bisa terhindar dari wabah covid-19, sehingga proses pembelajaran akan berjalan dengan baik, pungkas Alimuddin.(ILHO) 



(Red)