Rabu, 12 April 2023

Serap Aspirasi Masyarakat, William Gelar Reses di Kelurahan Camba Berua

Tags

 



BN Online, Makassar - Anggota DPRD Kota Makassar, William SE menggelar kegiatan Reses untuk menyerap aspirasi masyarakat di Kelurahan Camba Berua jalan Sabutung Baru RW 01, Rabu (12/4/2023).



Pelaksanaan Reses kedua masa sidang sidang kedua tahun 2022/2023 dihadiri oleh ratusan warga serta Ketua LPM Camba Berua, Hamsah, Bhabinkamtibmas Camba Berua, Aipda Nur Syamsu, Babinsa, Camba Berua, Serda Rezki


Saat memberikan sambutan di depan ratusan warga Kelurahan Camba Berua, William SE mengatakan, saya apresiasi atas kehadiran warga, RT, RW, LPM serta Bhabinkamtibmas dan Babinsa,” ucapnya


"Selaku anggota DPRD Makassar saya tidak berkantor tapi menggelar reses mendatangi warga guna mendengar langsung uneg-uneg warga terkait kepentingan publik. Selanjutnya aspirasi masyarakat akan saya jadikan rekomendasi saat rapat paripurna dan diteruskan ke pihak SKPD terkait," kata William.


Berbagai hal yang dibicarakan terkait keluhan warga mengenai kesulitan mendapatkan air bersih dari PDAM saat musim kemarau. Ada juga keluhan warga yang tersumbatnya drainase yang berbatasan antara Kecamatan Ujung Tanah dengan Tallo


Menanggapi hal itu, William mengatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Direktur Teknik PDAM, jadi sesudah Lebaran pihak PDAM mengagendakan mengunjungi wilayah Kecamatan Ujung Tanah untuk melakukan penggantian beberapa pipa. Agar aliran air bisa lancar sampai ke wilayah Ujung Tanah,” ucapnya


" Terkait adanya saluran drainase yang tersumbat yang mengganggu kenyamanan warga, hal tersebut akan saya koordinasikan dengan Camat Ujung Tanah dan Tallo untuk mengatasi adanya penyumbatan saluran air di drainase,” ujar William anggota DPRD Makassar dari PDIP. (Ard).

Editor : Nasution