Rabu, 29 Juli 2020

Pemdes Karave Salurkan BLT-DD Tahap IV, Ini Rinciannya


BN Online, Pasangkayu---Hari ini tanggal 28 Juli 2020 yang bertempat di Kantor Desa Karave, Kecamatan Bulutaba, Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulbar, Pemerintah Desa (Pemdes) Karave laksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD)  Tahap lV (Empat) kepada masyarakat Desa Karave.

Hadir diantaranya Staf Kecamatan Bulutaba Frits Lepa, Kades Desa Karave Supriadi, Babinsa 1427-03/Bambaloka (Blk) Serda Haerul, Bhabinkamtibmas Bripka Ansar Tanro, Pendamping Kec. Bulutaba Mahyuddin dan Para Kepala Dusun Se- Desa Karave.

Babinsa 1427-03/Blk Serda Haerul menyampaikan bahwa Penyaluran BLT Dana Desa bagi masyarakat yang terdampak Covid-19 merupakan upaya pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Desa,Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi melalui APBDes Karave untuk membantu dan meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dan kehilangan mata pencaharian.


"Pemberian Bantuan di adakan dengan adanya himbauan pemerintah pembatasan aktifitas di luar rumah karena adanya wabah virus corona ( Covid-19 ) yang setiap saat bisa mengancam kesehatan bahkan bisa mengakibatkan korban jiwa," ungkapnya.

Serda Haerul juga menyampaikan bahwa Penerima BLT DD Masyarakat Desa Karave sesuai daftar berjumlah 137 KK yang terbagi di 6  Dusun se Desa Karave dengan rincian Dusun Jator 30 KK, Dusun Wanagiri 30 KK, Dusun Lembah Sari 26 KK, Dusun Telaga Sari 19 KK, Dusun Makarti 12 KK dan Dusun Buana Mukti  31 KK. (E Syam)


Editor : | BN Online | Dny