Rabu, 02 September 2020

SD Inpres Tabaringan Makassar, Berupaya Terapkan K13 Bagi Semua Tingkatan Kelas


BN Online, Makassar -- Untuk lebih meningkatkan lagi mutu pendidikan, SDI. Tabaringan Kec. Ujung Tanah Kota Makassar, fokus pada pelaksanaan program 18 revolusi pendidikan sebagai program wajib bagi sekolah.

Untuk itu, SDI. Tabaringan Makassar, akan mengadakan sosialisasi tentang program tersebut, baik itu kepada para peserta didik maupun kepada orang tua siswa.

Saat bincang - bincang dengan awak media ini, Sabtu (10/06/17) di sekolahnya, Hj. Hasni Baji, S. Pd. Selaku Kepsek mengatakan, selain program di atas saat ini "kami" juga berupaya untuk menerapkan metode pembelajaran K13 pada kelas II dan V.

Menurutnya, pembelajaran K13 ini, telah di tetapkan sejak tahun lalu yang meliputi kelas I, III, IV dan VI. Untuk itu bagi para guru kelas yang belum mengikuti pelatihan K13, ia berencana untuk mendatangkan pemateri K13 dari LPMP. Ujarnya


Editor || BN || Luke