Senin, 31 Mei 2021

Hut Bhayangkara Ke - 75 Tahun 2021 Dalam Seleksi Lomba Bhabinkamtibmas Polres Bantaeng

Tags


BN Online Bantaeng, - Rangkaian Lomba dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara Ke- 75 tahun 2021, Polres Bantaeng melaksanakan seleksi lomba Bhabinkamtibmas Tingkat Polres.


Kegiatan seleksi dilakukan di Aula Endra Dharmalaksana 99 Mapolres Bantaeng, jalan sungai Bialo Bantaeng Sulawesi Selatan, Senin 31 Mei 2021.


Kapolres Bantaeng diwakili oleh Waka Polres Kompol Muh. Ali. SH didampingi oleh Kabag OPS Polres Bantaeng Kompol Jafar Tontong,SH, Membuka kegiatan tersebut yang dihadiri bhabinkamtibmas masing masing Polsek dalam wilayah hukum Polres Bantaeng.


Waka Polres Bantaeng, Kompol

Muh Ali SH pada mengarahkannya menyampaikan

agar seluruh peserta Lomba sebagai perwakilan masing-masing Polsek mengikuti Lomba secara maksimal.


"Silahkan berkompetisi dengan baik, tunjukkan kemampuan sebagaimana pengalaman rekan- rekan selaku petugas Bhabinkamtibmas yang setiap saat menghadapi berbagai permalasahan warga sekaligus mencarikan solusi yang tentunya bersama sama Tiga Pilar pada Desa dan Kelurahan masing masing", Pesan Wakapolres Bantaeng.


Sementara Kasat Binmas Polres Bantaeng, AKP Suardi Hasyim SH, Selaku Penanggung jawab kegiatan juga mengisyaratkan dalam mengikuti perlombaan untuk tetap dalam koridor dan ketentuan yang ada, serta tetap memperhatikan protokol kesehatan.


"Tentunya dapat menilai kemampuan dan keaktifan para peserta Lomba sehingga dalam penilaian berjalan sesuai ketentuan", Ujarnya


Menurut Kasat Binmas, Dari 6 Peserta Seleksi akan  dinilai yang terbaik dan dipilih 1 orang sebagai perwakilan Polres Bantaeng mengikuti Lomba Bhabinkamtibmas Tingkat Polda Sulsel di Makassar.


Sementara Paur Humas Polres Bantaeng, AIPTU Syamsuddin Latif menjelaskan, Adapun peserta lomba yakni perwakilan masing - masing Polsek sebanyak 6 peserta yang dinilai langsung oleh Kasat Bimmas AKP Suardi SH.


Dimana materi yang dinilai antara lain kemampuan memberikan bimbingan dan penyuluhan, Problem Solving, Laporan DDS dan Inovasi Bhabinkamtibmas.


"Kegiatan ini sudah melalui tahapan seleksi tingkat Polsek", Kata AIPTU Syamsuddin Latif, Paur Humas polres Bantaeng.


Editor : Edhy BN