Rabu, 23 Maret 2022

Peringatan Hari Eliminasi TBC Sedunia 2022, Camat Tallo Sambut Ketua TP PKK Makassar di kelurahan Kaluku Bodoa

Tags

 


BN Online, Makassar---Peringatan Hari Eliminasi TBC Dunia yang di Laksanakan di kelurahan Kaluku Bodoa Kecamatan Tallo.Kota Makassar, Rabu (23/3/2022).


Hadir Dalam Kegiatan Tersebut Ketua Forum Multi Sektor Eliminasi TB yang Juga Ketua TP PKK Kota Makassar Ibu Hj.Indira Yusuf Ismail.SE, didampingi Ibu Kadis Kesehatan, Ibu Kadis Sosial Serta Pemerhati Penyakit TBC dr. Ani.



Ketua TPP PKK Kota Makassar dan rombongan disambut Oleh Camat Tallo, Alamsyah para Lurah, KAPUS, kader PKK, kader Posyandu &  Masyrakat. 


Dalam sambutan Camat Tallo Alamsyah menyambut baik program Ini dan siap menyukseskan Eliminasi TBC dan Penyakit Lain di wilayah Kecamatan Tallo.



"Memulai dari saya yang merupakan sebuah semangat memerangi penyebaran penyakit yang dimulai dari lingkup terkecil yaitu diri sendiri dari setiap orang untuk memeriksakan diri sendiri, bila menunjukkan gejala penyakit tuberkulosis," urainya.


Lanjutnya, Alamsyah Sahabuddin menjelaskan, bahwa Covid-19 bisa menyerang orang dengan TB sekaligus, dan prosesnya serupa seperti Covid-19 dengan komorbid atau penyakit penyerta


"Bisa saja terjadi berbarengan, orang penderita TB kemudian terpapar Covid-19, itu yang dinamakan double infeksi," paparnya.

 

Ia juga berharap pelaksanaan peringatan hari Eliminasi TBC Sedunia 2022 dapat dijadikan sebagai momentum membangun kesadaran masyarakat tentang bahaya TBC. Gerakan Temukan TBC Obati Sampai Sembuh (TOSS TBC) adalah kegiatan penemuan secara aktif dan masif sekaligus mendorong pasien TBC untuk memeriksakan diri dan menjalankan pengobatan hingga tuntas.(Ads/*)