Minggu, 08 September 2019

PT SRL-1 Terbaik Lomba Penguyuban Mandiri Area C1


BN Online, Pasangkayu---Malam penganugerahan Innovagro XVIII yang diselenggarakan oleh panitia area Celebes 1 telah digelar semalam di tribun PT Letawa yang merupakan salahsatu anak perusahaan PT. Astra Agro Lestari (AAL).

Ajang bergengsi dalam lomba inovasi-inovasi karyawan dalam lingkup PT AALyang diselenggarakan setiap tahunnya ini diikuti oleh seluruh anak perusahaan dalam naungan PT AAL.Tidak terkecuali, PT Suryaraya Lestari 1 (SRL1) berkiprah dalam ajang ini. Raihan prestasi karyawan-karyawan PT. SRL 1 berhasil meraih juara dalam berbagai kategori lomba. Salah satu kategori yang bergengsi adalah lomba Paguyuban Mandiri PT SRL 1 berhasil menjadi juara 1 dengan mengalahkan 6 Paguyuban dari 7 Paguyuban yang berkompetisi dari masing-masing perusahaan dalam naungan PT AAL Area Crlebes 1 (C1).

Lomba Paguyuban merupakan lomba tata kelola lingkungan emplasmen atau tempat tinggal karyawan dengan mengacu pada kriteria lingkungan sehat, rumah sehat, dan kemandirian paguyuban.

Boni Pasius selaku ketua Paguyuban Bersahaja Pabrik PT. SRL1 mengungkapkan rasa syukur dan kegembiraannya terhadap hasil yang dicapai.

"ini buah dari hasil kerja seluruh warga paguyuban Bersahaja dalam menata dan mengelola lingkungan perumahan. Kekompakan, kerja sama, konsistensi, serta support dan dukungan dari manajemen PT. SRL1 merupakan modal dan motivasi buat warga kami dalam mewujudkan paguyuban yang sehat, asri, dan mandiri. Bukan karena adanya lomba paguyuban mandiri ini saja tapi kami memang sudah komitmen dengan seluruh warga agar senantiasa menjaga dan memelihara lingkungan emplasmen kami. Dengan adanya lomba Paguyuban Mandiri, kami ikut berpartisipasi dan syukur, kami meraih juara 1 tingkat Area C1," ungkap Bono, Sabtu (07/9).


Boni juga mengatakan bahwa kedepan lebih berat lagi karena masih ada lomba ditingkat Nasional dalam hal ini lomba paguyuban Mandiri Tingkat PT. Astra Agro Lestari di Jakarta. Jadi dirinya berkomitmen akan lebih meningkatkan lagi paguyuban untuk berkompetisi ditingkat nasional.

Sementara itu ditempat yang sama, Administratur (Adm) PT. SRL1, Yayat Ruhiyat menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim PT. SRL1, PT. SRL2 dan PT. BDS yang sudah memberikan hasil yang terbaik dalam Innovagro tahun ini. Beliau juga berpesan kepada tim bahwa apa yang sudah diraih ini agar diaplikasikan dilapangan ditempat kerja masing-masing dan senantiasa harus dijaga dan ditingkatkan.

"meraih prestasi tentu dengan upaya dan kerja keras bersama, namun setelah itu, terkadang mempertahankan dan meningkatkannya itu yang terkadang sulit dilakukan. Jadi, jangan berhenti sampai disini. Teruslah berinovasi, kembangkan, dan aplikasikan," ujarnya.

Sekedar diketahui, dalam acara penganugerahan Innovagro XVIII, bukan hanya juara Paguyuban Mandiri, tim QCC  non teknis juga meraih juara 1 dan tim QCP meraih juara 3 dan hadiri langsung oleh BOD dari PT Astra Agro Lestari Rujito, Direktur Area C1 bapak Arif Catur, dan seluruh TOP Manajemen anak Perusahaan PT AAL Area C1.(E Syam)



Editor : | BN Online | Dny