Kamis, 03 Oktober 2024

UPT SPF SD Inpres Baraya 1 Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Tema Generasi Cerdas dan Berkarakter

 


BN Online, Makassar – UPT SPF SD Inpres Baraya 1 Kota Makassar menyelenggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan penuh khidmat pada Kamis (3/10/2024). Kegiatan ini diadakan di halaman sekolah dengan tema “Meneladani Akhlak Maulid Nabi Muhammad SAW untuk Generasi Cerdas dan Berkarakter,” dimulai pada pukul 08.00 WITA hingga selesai. Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh siswa, guru, dan orang tua, serta pihak sekolah lainnya.


Dalam sambutannya, Kepala UPT SPF SD Inpres Baraya 1, Ilyanti Hasirah Nurgas, S.Pd., M.Pd., menyampaikan pentingnya nilai-nilai akhlak Nabi Muhammad SAW sebagai teladan bagi generasi muda. 


“Dengan memahami dan mengamalkan akhlak Nabi Muhammad, diharapkan anak-anak kita tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki karakter yang kuat dan moral yang baik,” ujarnya.


Peringatan Maulid ini juga diisi dengan berbagai kegiatan menarik seperti pembacaan sholawat, penampilan drama singkat tentang kehidupan Nabi Muhammad SAW, serta ceramah agama yang disampaikan oleh ustadz setempat. Para siswa sangat antusias mengikuti setiap rangkaian acara, menunjukkan semangat dalam meneladani akhlak mulia Nabi.


Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat kebersamaan antara seluruh warga sekolah, mulai dari siswa, guru, hingga orang tua. Suasana penuh kekeluargaan terlihat selama acara berlangsung, dengan semua pihak turut berpartisipasi aktif dalam menyukseskan peringatan ini.


Ilyanti berharap, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di SD Inpres Baraya 1 ini dapat terus menjadi tradisi yang tidak hanya memperkaya spiritualitas, tetapi juga membangun generasi cerdas dan berkarakter, sesuai dengan tema yang diusung. (Doni). 









Lurah Banyorang Bersama RT,RW se - Kelurahan Banyorang dan Anggota Kodim 1410 Bantaeng ( Babinsa ) Bedah Rumah Secara Swadaya


BN Online Bantaeng,-- Bentuk kerja bakti dan gotong royong nampak didepan mata,sebagai ciri khas di Kelurahan Banyorang Kecamatan Tompobulu,baik itu RT,RK saling bahu membahu dalam bekerja secara swadaya,dari sini terjalinnya silaturahmi antara Lurah dan masyarakat Kelurahan Banyorang,dan tidak kalah pentingnya Bhabinkamtibmas dan anggota kodim 1410 Bantaeng ( Babinsa ) turut andil dalam gotong royong ini.


Ditemui lokasi bedah rumah yang dikerjakan secara swadaya ini,Lurah Banyorang Abdul Mannan sejak dirinya menjabat Lurah dari tahun 2021 bulan November mengatakan," Ini yang kita bedah rumah hasil swadaya dari warga RT 2 dan RW 5 atas nama Ibu Hasnah,yang sebenarnya data dirinya Ibu Hasnah ini sebenarnya bukan data dari Kelurahan Banyorang, tetapi data kependudukan ini di salah satu desa sebelah,sehingga menjadi salah satu penyebab dan menjadi kendala,dan apapun juga itu yang dilakukannya itu terkadang tidak tersentuh,karena di Kelurahan Banyorang ini berbasis data".ucap Lurah Banyorang Abdul Mannan yang juga Ketua DPP Orari Lokal Bantaeng,Kamis 03 Oktober 2024.


Nah,sehingga kita bincang - bincang lanjut Abd Mannan,ternyata dia ingin, untuk pindah data kependudukan tetapi Ibu Hasnah ini tidak paham,maka dari itu,saya uruskan data kependudukannya untuk pindah kekelurahan banyorang,setelah selesai data kependudukannya diuruskan,kami sampaikan kepihak  RT 2 dan RW 5,bahwa kita akan  rehab rumahnya Ibu Hasnah secara swadaya dan Gotong Royong".


"Inginnya kami itu berbagi,terang Mannan sapaan akrabnya yang juga sebagai tim relawan WASH PMI Provinsi Sulawesi Selatan, berbaginya dengan siapapun dan mengajak bahwa,saya menantang teori bahwa ternyata budaya gotong royong itu hilang,kan banyak teori seperti itu,nah saya yang membuktikan ( Lurah Banyorang ) ternyata budaya gotong royong itu masih ada disini dan itu tidak hilang,dan masih menyatu dengan kita".


"Hanya persoalannya tidak ada yang inisiasi,nah setelah kita inisiasi,saya membuktikan dibanyak hal ternyata gotong royong itu ada disini,dan pekerjaan rumah ini hasil swadaya dari warga dan masyarakat RT 2 RW 5 Kelurahan Banyorang,dan ini bukan dari bantuan pemerintah kabupaten bantaeng,sekalipun kami dari  Pemkab Bantaeng.Jadi ini inisiasi dari Pak RT 2 ( Umar ) dan Pak RW 5 ( Firman ),nah dari sini menyampaikan ke warganya masing - masing berapa kemampuannya,namanya juga swadaya dan berapa estimasinya,kira - kira berapa dana yang di butuhkannya dan akhirnya mereka mengumpulkan dan bisa terlaksana pada hari ini".terangnya.


Saya sebagai Lurah mau tidak mau,saya mensupport kepada RT saya dan RW yang peduli kepada warganya,dan saya mencari cara bagaimana bisa berjalan dengan baik.Jujur pak,kami di banyorang itu kompak antara Lurah,RT dan RW dan itu sejak kepemimpinan kami.


"Keinginan saya kedepannya,harap Lurah Banyorang,Paling tidak hari ini kita memberikan contoh dan jiwa sosial kita,saling berbagi dengan sesama tetap berjalan dan tidak terputus disini.Dan bagaimana kita mampu merasakan,apa yang dirasakan warga masyarakat kita,dan kita saling bekerjasama apapun itu akan menjadi ringan".


Ibu Hasnah mengatakan,"Saya sangat berterima kasih kepada Lurah Banyorang,Pak Umar selaku RT,Pak Firman selaku RW atas bantuannya, gotong royongnya,sehingga saya bisa menikmati hasil kerja samanya warga masyarakat Kelurahan Banyorang,saya tidak menyangka akan seperti ini dengan bekerja dengan swadaya tanpa di gaji,sekali lagi ucapkan terimakasih setinggi-tingginya.


Kasmawati tetangga dari Ibu Hasnah mengatakan, semoga kegiatan ini tetap akan berlanjut,tidak terputus disini,saya pribadi mengucapkan terima kasih pak lurah beserta jajarannya bekerja secara aktif dan sehat - sehatki selalu.( * )






Rabu, 02 Oktober 2024

Hadiri Peresmian Musholla Syekh Muhammad Amir, Pj. Bupati Bantaeng Apresiasi Kodim 1410/Bantaeng


BN Online Bantaeng,-- Penjabat (Pj) Bupati Bantaeng, Andi Abubakar, menghadiri peresmian Mushollah Syekh Muhammad Amir Kodim 1410/Bantaeng di Komplek Makam Syekh Muhammad Amir (Daeng Toa), di Wilayah Kelurahan Bonto Lebang, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng, Rabu (2/10).


Peresmian Mushollah Syekh Muhammad Amir dilakukan oleh Letkol Inf Eka Agus Indarta, Dandim 1410/Bantaeng, dihadiri Kabag Log Polres Bantaeng mewakili Kapolres Bantaeng, AKP Supriadi, Kabag Bin Kajari kabupaten Bantaeng, mewakili Kajari Bantaeng Andi Arwin, Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng, Abd Basyir, Kakan Kemenag Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jaelani, Kadis Perikanan dan Kelautan, Ir. Budi Taufik, Camat Bissappu, Andi Sultan, Kapolsek Bissappu, Iptu Paulus,Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 1410/Bantaeng, Mery Eka Agus Indarta, Para Perwira Kodim 1410/Bantaeng, serta para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.


Selaku Komandan Kodim 1410/Bantaeng, Letkol Inf Eka Agus Indarta dalam sambutannya mengucapkan apresiasi dan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan Musholla ini. 


"Musholla ini tidak hanya sekedar bangunan fisik namun lebih dari itu, ini adalah simbol dari kebersamaan, semangat

keimanan, dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Mushollah adalah tempat di mana kita berkumpul untuk memperkuat tali persaudaraan melalui shalat berjamaah, berdzikir, serta sebagai sarana untuk mendidik generasi muda agar lebih mendalami agama. 


Ia juga berharap Musholla ini dapat dimakmurkan, dijaga, dan dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh kita semua. 


"Saya juga berpesan agar Mushollah ini bukan hanya menjadi tempat untuk beribadah, tetapi juga sebagai pusat kegiatan sosial dan pendidikan agama yang dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat. Mari kita bersama-sama memohon kepada Allah SWT agar mushola ini diberkahi, dijaga dari segala hal yang tidak diinginkan, dan semoga menjadi sumber kebaikan yang tiada henti bagi kita semua". pungkasnya


Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Bantaeng, Andi Abubakar, mengatakan bahwa pemerintah daerah membangun sesuatu itu tidak perlu menunggu anggaran tapi yang paling utama yang pertama adalah niatnya sehingga insya Allah pasti akan ada mengulurkan membagi reskinya sehingga apa yang diniatkan terwujud seperti apa yang kita lihat saat ini.


"Saya selaku PJ Bupati berterima kasih kepada komandan Kodim beserta Ibu ketua Persit dan seluruh jajaran Kodim serta seluruh pihak yang membantu, semoga ini akan mengalir terus amal-amal kita melalui amal jariyah yang dibangun di tempat ini. Insya Allah kedepan saya sudah berkoordinasi bersama Dandim dan Ketua DPRD untuk membuat jalan yang bisa di lalui mobil sehingga aktivitas semakin lancar. Pemerintah Kabupaten Bantaeng menetapkan bahwa tempat ini sudah dinyatakan cakar budaya yang perlu kita jaga dan dirawat bersama" imbuhnya. 


Adapun sebuah ceramah yang disampaikan oleh Kakan Kemenag Kabupaten Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jaelani, bahwa Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda Barang siapa yang membangun suatu tempat untuk bersujud atau masjid baik itu mushollah yang jelas tempat khusus untuk bersujud subhanallah maka Allah akan membangunkan baginya istana di surga.


 "Saya sebagai Kepala Kemenag di Bantaeng berterima kasih kepada Dandim 1410/Btg bersama jajarannya yang berinisiatif membangun musholla di tempat makam Syekh Muhammad Amir Dg Toa semoga bisa menjadi amal jariya nanti" tutupnya.( * ) 


Sumber Humas Pemkab Bantaeng


Wujud Karya Bakti TNI, Dandim 1410 Bantaeng Resmikan Musholla Syekh Muhammad Amir


BN Online Bantaeng,– Dandim 1410/Bantaeng Letkol Inf Eka Agus Indarta, S.Psi., M.Psi., di dampingi Ketua Persit KCK Cabang XXVII Dim 1410, Ny. Meri Eka Agus Indarta, bersama Forkompimda Kabupaten Bantaeng, meresmikan Musholla Syekh Muhammad Amir Datuk Pakkalimbungan (Daeng Toa) yang baru saja selesai dibangun oleh Personel Kodim 1410/Bantaeng bekerjasama dengan masyarakat setempat, peresmian Musholla bertempat di Kompleks Makam Syekh Muhammad Amir Datuk Pakkalimbungan (Daeng Toa) Kelurahan Bonto Lebang, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng. Rabu (02/10/2024).


Dalam sambutannya Dandim 1410/Bantaeng, Letkol Inf Eka Agus Indarta mengucapkan

apresiasi dan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan Mushollah ini. 


Dandim 1410/Bantaeng berharap agar Mushollah ini dapat dimakmurkan, dijaga, dan dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh kita semua. Ia juga berpesan agar Mushollah ini bukan hanya menjadi tempat untuk beribadah, tetapi juga sebagai pusat kegiatan sosial dan pendidikan agama yang dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat. 


"Mari kita bersama-sama memohon kepada Allah SWT agar mushola ini diberkahi, dijaga dari segala hal yang tidak diinginkan, dan semoga menjadi sumber kebaikan yang tiada henti bagi kita semua," ucap Dandim 1410/Bantaeng.


Sementara Sambutan Pj. Bupati Bantaeng Dr. Andi Abu Bakar mengatakan apa yang ada di hadapan kita saat ini adalah amal jariyah yang terus akan mengalir bagi siapapun yang ikut berpartisipasi meneteskan keringat di sini insyaallah itu akan menjadi ladang amal yang akan terus mengalir walaupun kita sudah sampai waktunya untuk kembali ke hadapan Allah SWT.


"Saya selaku PJ Bupati Bantaeng berterima kasih kepada Bapak Dandim beserta Ibu ketua Persit dan seluruh jajaran Kodim serta seluruh pihak yang membantu, semoga ini akan mengalir terus amal-amal kita melalui amal jariyah yang dibangun di tempat ini.


Lanjut Pj. Bupati menyampaikan Pemerintah Kabupaten Bantaeng menetapkan bahwa tempat ini sudah dinyatakan masuk kawasan cagar budaya  yang perlu kita jaga dan dirawat bersama, ucap Pj Bupati Bantaeng


Saya selaku Kepala Daerah  berharap, dengan pembangunan mushola ini, para peziarah Makam Daeng Toa dapat melaksanakan sholat dan ibadah lainnya dengan nyaman, yang sebelum di bangun mushola ini para peziarah harus berjalan cukup jauh untuk menuju masjid terdekat , ucap Pj Bupati Bantaeng


Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan pemberian santunan kepada anak yatim piatu, serta pemotongan pita dan penandatanganan prasasti tanda Peresmian Musholla Syekh Muhammad Amir.  Acara dilanjutkan dengan penanaman pohon dan pelepasan benih ikan nila oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Bantaeng.( * ) 


Sumber Humas Pemkab Bantaeng 


Implementasi Sikap dan Keteladanan Nabi Muhammad bagi Seluruh Unsur Rutan Kelas II B Bantaeng


BN Online Bantaeng, - Rutan Kelas II B Bantaeng melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1446 Hijriyah. Acara yang dimulai pukul 09:00 WITA ini dihadiri oleh seluruh jajaran dan warga binaan, bertempat di Mesjid At-Taubah Rutan Bantaeng. Rabu (02/10)


Mengusung tema "Sebagai Momentum Bagi ASN Memperkuat Komitmen Mengabdi Untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045", kegiatan dibuka dengan lantunan Shalawat Jibril dan pembacaan Al-Qur'an oleh Ichsan Amar Syarif dari Ponpes DDI Darunnajah Kaloling.


Ustadz K.H. Arifuddin, LC, memberikan hikmah dalam ceramahnya. Ia mengingatkan seluruh jajaran Rutan Bantaeng untuk mengintegrasikan akhlak Nabi dalam lingkungan ASN, menjaga amanah, dan kepercayaan masyarakat. Beliau juga memimpin doa bersama sebagai penutup acara.


Kepala Rutan Kelas II B Bantaeng, Ambo Asse A, menyampaikan rasa terima kasih kepada panitia yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini. Dalam sambutannya, ia menghimbau seluruh jajaran untuk meneladani sikap Rasulullah SAW dalam menjalankan tugas sehari-hari.


“Rasulullah adalah contoh sebaik sebaiknya bagi seluruh umat beragama islam, meniru sifat dan keteladanan beliau merupakan suatu langkah baik dan akan berdampak positif dalam kehidupan sehari – hari, termasuk saat menjalankan tugas”, Tukas Ambo saat ditemui diruangannya usai kegiatan. 


Salah satu warga binaan, berinisial RL, mengungkapkan rasa syukur dapat merayakan Maulid Nabi dan berharap dapat menjadi pribadi yang lebih baik setelah menjalani masa pidana.


"Saya berniat untuk menjadi pribadi yang baik dan senantiasa mengikuti teladan Rasulullah SAW, Insya Alah".


Kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar, mencerminkan semangat dan kebersamaan di lingkungan Rutan Bantaeng.( * )


Sumber Humas Rutan Bantaeng

Selasa, 01 Oktober 2024

Siswa SDN Mattoangin 1 Makassar Berjaya di Kejuaraan Pencak Silat Hasanuddin Championship 1

 


BN Online, Makassar– Siswa UPT SPF SD Negeri Mattoangin 1 Kota Makassar berhasil meraih prestasi gemilang dalam ajang pencak silat Hasanuddin Championship 1 yang berlangsung di GOR Sudiang Makassar. Kejuaraan ini dilaksanakan selama tiga hari, mulai dari tanggal 28 hingga 30 September 2024, dengan melibatkan peserta dari berbagai sekolah dan perguruan pencak silat di Makassar.


Salah satu siswa, Sesilia Elchita De Flora, tampil memukau dan berhasil menjadi juara 1 kategori fighter tingkat Kota Makassar. Kemenangan ini menjadi kebanggaan bagi sekolah dan keluarga, mengingat persaingan ketat yang harus dihadapi oleh Sesilia selama pertandingan. 


"Kemenangan ini saya persembahkan untuk sekolah dan orang tua yang selalu mendukung," ujar Sesilia dengan penuh semangat.


Selain Sesilia, Humaira, siswi lainnya dari SD Negeri Mattoangin 1, turut mengukir prestasi dengan meraih juara 2 dalam kategori seni tunggal putri. Penampilannya yang elegan dan penuh dengan teknik mendapat apresiasi dari para juri, sehingga mampu menempatkannya di posisi runner-up.


Reni Astuty Latif, S.Pd, selaku Kepala UPT SPF SD Negeri Mattoangin 1 Kota Makassar, menyambut baik prestasi yang diraih oleh para siswanya. 


“Kami sangat bangga dengan pencapaian Sesilia dan Humaira. Ini membuktikan bahwa dengan kerja keras dan disiplin, siswa-siswi kami mampu bersaing dan berprestasi di tingkat kota,” ungkapnya. 


Reni juga berharap prestasi ini dapat memotivasi siswa lainnya untuk terus mengembangkan bakat mereka di bidang olahraga.


Kejuaraan Pencak Silat Hasanuddin Championship 1 diharapkan dapat terus menjadi wadah bagi para siswa untuk menunjukkan bakat dan kemampuan mereka. Dengan adanya dukungan dari sekolah dan orang tua, prestasi-prestasi seperti ini dapat terus diraih oleh generasi muda Makassar. (Doni)

Pj. Bupati Bantaeng Resmikan Ruang Layanan Kemoterapi di RSUD Prof. Dr. H. M. Anwar Makktutu.


BN Online Bantaeng, Penjabat (Pj) Bupati Bantaeng, Andi Abubakar, menghadiri sekaligus meresmikan Layanan Kemoterapi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Prof. Dr. H. M. Anwar Makktutu yang dirangkaikan pula Penandatanganan Kerjasama dengan BPJS Kesehatan, kegiatan ini berlangsung di ruang pertemuan Lantai delapan RSUD Prof. Dr. H. M. Anwar Makktutu, selasa (1/10).


Layanan ini hadir dilatarbelakangi oleh meningkatnya kasus kanker yang berada di Kabupaten Bantaeng dan wilayah sekitarnya, seperti Kabupaten Jeneponto, Bulukumba, Selayar, dan lain sebagainya. Hadirnya layanan kemoterapi di RSUD Prof. Dr. H. M. Anwar Makkatutu menjadikan Kabupaten Bantaeng sebagai primadona di sulawesi selatan. 


Direktur RSUD Prof. Anwar Makkatutu Bantaeng dr.H.Sultan M.Kes dalam sambutan mengatakan bahwa pelayanan kemo diinisiasi dan digagas sejak tahun 2022 oleh pemerintahan kabupaten Bantaeng Bupati sebelumnya DR.Ilhamsyah Azikin dan Perizinan kemoterapi diterbitkan oleh Dinas Kesehatan kabupaten Bantaeng pada tanggal 1 Maret 2023.


"Bukan saja kita melayani warga Kabupaten Bantaeng saja, tapi dari luar daerah tetangga dari Jeneponto kita layani semua di RS tercinta kita ini," imbuhnya.


Layanan kemoterapi ini hadir dengan sarana dan prasarana serta Sumber Daya Manusia yang unggul. Terapi bagi pasien kanker ini ditangani langsung oleh Dokter Spesialis Bedah Onkologi, 3 perawat dan 1 apoteker yang telah tersertifikasi. 


Seluruh pelayanan kemoterapi dicover penuh oleh BPJS Kesehatan sehingga masyarakat peserta JKN-KIS yang memanfaatkan fasilitas kemoterapi tidak perlu khawatir akan biaya pengobatannya. Selain itu, hadirnya layanan kemoterapi di Kabupaten Bantaeng ini memberi solusi pasien kanker di Kabupaten Bantaeng dan wilayah sekitarnya yang harus menempuh jarak yang sangat jauh dan biaya yang cukup besar untuk melakukan kemoterapi rutin di Kota Makassar.


Acara launching turut dihadiri oleh berbagai pihak dan stakeholder terkait diantaranya, Kepala Kejaksaan Negeri Bantaeng, Satria Abdi, Ketua DPRD Bantaeng, H.Budi Santoso, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bulukumba, Direktur RSUD Prof. Dr. H. M. Anwar Makkatutu, Wakil Direktur Layanan dr. Hikmawaty, Kepala Dinas kesehatan Kabupaten Bantaeng dr.H.Andi Ihsan, Kepala Bappeda Kabupaten Bantaeng, Asruddin, serta Kepala Puskesmas se-Kabupaten Bantaeng.( * )


Sumber Humas Pemkab Bantaeng


Raibnya Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas Traffic Light Ditemukan Dirumah Eks ASN Dishub



Tebingtinggi Sumut.

Bidiknasional.co.id - Polemik yang menghebohkan hilangnya Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) Traffic Light di

 Jln. Sisingamangara (Simpang Bandar Sono) dan Jln. A. Yani (Simpang Sibulan) Kota Tebingtinggi ternyata diduga disembunyikan di rumah Rawi mantan ASN Dishub Kota Tebingtinggi.


Terkuaknya keberadaan alat APILL tersebut, terciduk oleh awak media disaat beberapa oknum dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tebingtinggi menjemput 2 alat APILL tersebut dari rumah Rawi mantan ASN Dishub Kota Tebingtinggi, Senin (30/09/2024).


Dari konfirmasi awak media ke Dishub Kota Tebingtinggi beberapa hari yang lalu saat mempertanyakan soal matinya traffic light (lampu lalu lintas) di Simpang Bdr. Sono dan Sibulan, pihak Dishub menyampaikan APILL nya hilang dicuri orang.


Namun setelah kehilangan alat APILL tersebut heboh diberitakan, ternyata alat tersebut berada di rumah Rawi mantan ASN Dishub dan saat mau dikonfirmasi, yang bersangkutan mengelak.


Hal ini menjadi tanda tanya besar baik dikalangan awak media maupun masyarakat, mengapa alat APILL Traffic Light yang mengatur keselamatan berlalu lintas dikedua persimpangan tersebut berada di rumah Rawi padahal dengan tidak berfungsinya lampu lalu lintas dikedua persimpangan tersebut, sangat membahayakan nyawa bagi pengguna jalan. Ada permainan apa ini ?????


Menyikapi akan temuan tersebut, pihak kepolisian ataupun kejari Kota Tebingtinggi sesegera mungkin memeriksa oknum oknum termasuk Kadisnya yang diduga mempunyai kepentingan terselubung yang dapat membayakan nyawa pengguna jalan. Para oknum Dishub Kota Tebingtinggi menganggap nyawa manusia tidak ada harganya dibandingkan kantongnya.


Penulis : Budi Hartono / Kaperwil Sumut.

Pj Bupati Bantaeng Andi Abu Bakar Jadi Inspektur Upacara Pada Hari Kesaktian Pancasila

BN Online Bantaeng, - Pemerintah Kabupaten Bantaeng menggelar Upacara Bendera memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Di Halaman Kantor Bupati Bantaeng, Selasa 1 oktober 2024.


PJ. Bupati Bantaeng Andi Abubakar Bertindak selaku Inspektur pada Upacara Bendera yang turut dihadiri Dandim 1410 Bantaeng Letkol Inf.Eka Agus Indarta, Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, Ketua DPRD Bantaeng H.Budi Santoso, Dansubdenpom Kapten.CPM Abraham, Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng And.Basyir, Sekertaris Daerah Bantaeng Abdul Wahab, Kasi Intel Kejari Bantaeng Yeni Cahyo Risdiantoro serta Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Bantaeng.


Setiap tanggal 1 Oktober bangsa Indonesia memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Tahun ini Hari Kesaktian Pancasila memasuki peringatan yang ke-59 tahun dan mengusung tema "Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas." Ditandai dengan pembacaan ikrar yang ditandatangani oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Puan Maharani atas nama Bangsa Indonesia.


Hari Kesaktian Pancasila ditetapkan menjadi hari peringatan nasional melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 153 Tahun 1967 dan mulai dilaksanakan sejak 1975.


Hari Kesaktian Pancasila diperingati untuk mengenang jasa para pahlawan revolusi yang gugur dalam peristiwa Gerakan 30 September (G30S) pada tahun 1965.( * )


Sumber Humas Pemkab Bantaeng




Pengesahan Rancangan Undang-Undang Tentang Perubahan Ketiga Atas Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2016 Tentang Paten


BN Online Jakarta,--  Presiden Republik Indonesia telah resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perubahan Ketiga atas Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2016 tentang Paten. Pengesahan ini dilakukan dalam Rapat Paripurna yang diadakan pada Senin, 30 September 2024 di Gedung DPR, Jakarta. 


Menteri Hukum dan HAM Supratman Andi Agtas menyampaikan bahwa perubahan undang-undang ini merupakan langkah penting dalam memperkuat sistem paten di Indonesia, meningkatkan pelindungan terhadap invensi-invensi di tanah air, serta menyelaraskan dengan ketentuan internasional. 


"Perjuangan untuk perubahan ketiga tentang UU Paten ini persiapannya cukup panjang. Kami telah mempersiapkannya dari tahun 2019 dan akhirnya hari ini disahkan. Tentu kita berharap dengan pengesahan ini dapat menjawab tantangan terkait perkembangan ilmu pengetahuan dan mendorong untuk menjadikan paten menjadi salah satu pengakuan negara terhadap KI,” ujar Supratman. 


RUU ini merupakan hasil kerja keras Panitia Khusus (Pansus) dan Panitia Kerja (Panja), yang telah menjalankan serangkaian rapat intensif guna merumuskan perubahan yang diperlukan dalam undang-undang paten.


Beberapa perubahan signifikan yang disepakati meliputi penambahan definisi baru terkait "Pengetahuan Tradisional" dan "Sumber Daya Genetik," pembaruan ketentuan terkait invensi yang tidak dapat diberi paten, serta penambahan grace period dari enam bulan menjadi satu tahun. 


Salah satu poin penting lainnya adalah penyempurnaan aturan terkait lisensi-wajib dan pemeriksaan kembali substantif paten (re-examination). Pengaturan permohonan paten terkait pemakaian sumber daya genetik dan pengetahuan tradisional sesuai dengan World Intellectual Property Organization (WIPO) Treaty on Genetic Resources Related to Traditional Knowledge (GRTK) yang telah diadopsi Indonesia dalam Sidang Umum WIPO pada 9 Juli 2024 di Jenewa, Swiss. Hal ini bertujuan untuk memastikan agar hak paten dapat dimanfaatkan secara optimal bagi kepentingan nasional tanpa mengabaikan hak pemegang paten.


Dalam sambutannya, Supratman juga menekankan pentingnya revisi undang-undang ini untuk menjaga keseimbangan antara pelindungan kekayaan intelektual dan kepentingan nasional. 


"Kami telah memastikan bahwa undang-undang ini selaras dengan perkembangan kebutuhan industri dan riset di Indonesia, sekaligus melindungi hak-hak masyarakat luas tentang perkembangan dunia internasional terkait kekayaan intelektual" tambahnya. 


Pada kesempatan yang sama, Ketua Pansus RUU Paten Wihadi Wiyanto menyampaikan bahwa perubahan UU Paten ini dilakukan untuk mengakomodir kebutuhan dunia usaha dan teknologi di Indonesia 


"Ini juga merupakan bentuk penyesuaian UU Cipta Kerja yang memang menyatakan adanya kemudahan dalam pendaftaran paten dan grace period daripada paten sehingga ini adalah akan memberikan angka lebih terhadap investasi indonesia. Ini merupakan langkah ke depan untuk kemajuan paten Indonesia khususnya untuk sumber daya genetik dan pengetahuan tradisional," ucapnya. 


Selain itu, perubahan penting dalam UU Paten yang baru adalah pembaruan pada rumusan mengenai invensi yang tidak dapat diberi paten, seperti apabila semata-mata merupakan program komputer maka dilindungi hak cipta, kecuali yang diimplementasikan pada teknologi atau fungsi yang dilindungi oleh paten; pemegang paten terkait pelaksanaan paten wajib melaporkan pelaksanaan paten tersebut di Indonesia paling lambat setiap akhir tahun; pemberian lisensi-wajib dan pengecualian terhadap lisensi-wajib untuk kasus tertentu; dan penambahan ketentuan untuk pengajuan klaim yang lebih dari sepuluh klaim maka akan dikenakan biaya tambahan. 


Pengesahan perubahan undang-undang ini diharapkan akan meningkat permohonan paten Indonesia dan menjadikan paten sebagai tulang punggung perekonomian negara.( * )


Senin, 30 September 2024

Simulasi ANBK di UPT SPF SDN Maccini Sombala Maksimalkan Persiapan Siswa Kelas 5A dan 5B


BN Online, Makassar - UPT Sekolah Dasar Negeri (SDN) Maccini Sombala menggelar simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) selama dua hari berturut-turut, dimulai dari Kamis (26/9/2024) hingga Jumat (27/9/2024). Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswa kelas 5A dan 5B sebagai persiapan menjelang pelaksanaan ujian sebenarnya. Simulasi ANBK bertujuan untuk memberikan pengalaman nyata kepada siswa dalam menghadapi format ujian yang sesungguhnya.


Kepala UPT SPF SDN Maccini Sombala, Juliati, S.Pd, mengungkapkan bahwa simulasi ini merupakan bagian dari upaya sekolah dalam mempersiapkan siswa secara maksimal. 


"Kami melakukan simulasi ANBK ini untuk memastikan bahwa siswa-siswa kami sudah siap menghadapi ujian nasional nanti. Dengan pengalaman ini, diharapkan mereka dapat lebih percaya diri dan menguasai teknik mengerjakan soal-soal ujian berbasis komputer," ujar Juliati.


Selain itu, Juliati juga menambahkan bahwa persiapan tidak hanya dilakukan dalam hal teknis mengerjakan ujian, tetapi juga dalam membangun kondisi psikologis yang kondusif bagi siswa. 


"Kami memberikan dukungan penuh kepada siswa agar mereka dapat belajar dengan tenang dan fokus. Simulasi ini menjadi momen penting untuk mengevaluasi kemampuan siswa secara keseluruhan," tambahnya.


Siswa kelas 5A dan 5B menunjukkan antusiasme yang tinggi selama pelaksanaan simulasi ANBK. Mereka tampak serius dalam menjawab setiap soal yang diberikan, serta aktif berdiskusi dengan sesama teman sekelas. 


"Saya merasa simulasi ini sangat membantu saya untuk mengenal bagaimana tata cara ujian nanti. Saya lebih siap sekarang," ujar salah seorang siswa kelas 5A.


Kegiatan simulasi ANBK di UPT SPF SDN Maccini Sombala diakhiri dengan evaluasi dan pembahasan bersama antara guru dan siswa. Evaluasi ini bertujuan untuk mengidentifikasi area-area yang perlu diperbaiki dalam sisa waktu persiapan menuju pelaksanaan ujian nasional yang sebenarnya. Dengan demikian, diharapkan siswa dapat meraih hasil yang maksimal dan mencerminkan kemampuan belajar yang optimal. (Doni).








Rutan Kelas II B Bantaeng Gelar Pembinaan Fisik,Mental dan diSiplin Tahun 2024


BN Online Bantaeng,-- Rutan Kelas II B Bantaeng menggelar Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin Tahun 2024 di Lingkungan Rumah Tahanan Negara Kelas II B Bantaeng.


Pada Hari Senin, 30 September 2024 pukul 07:30 Wita, telah dilaksanakan kegiatan Pembinaan Fisik Mental dan Disiplin (FMD) yang diikuti seluruh jajaran Rutan Kelas II B Bantaeng bertempat di Lapangan Basket Sport Centre Kabupaten Bantaeng.


Kegiatan ini Rutan Kelas II B Bantaeng Bekerja sama dengan Pihak dari Kodim 1410 Bantaeng yang mengirimkan 2 (Dua) orang perwakilan dengan keterangan sebagai berikut : Kapten Inf Andi Usman (Pasi Ops),Serma Sugianto (Bati Bakti).


Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin adalah kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pembentukan kepatuhan peraturan, karakter, fisik, mental, kedisplinan dan kekompakan petugas pemasyarakatan dalam melaksanakan tugas sehari-harinya.


Saat Opening, Kepala Rutan Kelas II B Bantaeng, Ambo Asse A, S.Pd.,M.H, berharap kepada seluruh peserta dapat memperoleh ilmu dan pengetahuan yang akan diberikan oleh Instruktur  yang pastinya berguna untuk meningkatkan fisik mental dan disiplin pegawai dalam menjalankan tugas sehari-harinya.


Adapun agenda kegiatan pada Pembinaan FMD ini dimulai dari Pemanasan, Olahraga Pagi, Pelajaran Baris Berbaris (PBB), Sikap Sempurna, Sikap dan Etika Kedisiplinan, dan Kekompakan.( * )


Sumber Humas Rutan Bantaeng



News Of This Week