Minggu, 15 Juni 2025

Jelang Peringatan HARGANAS, Bupati Bersama Forkopimda Ikuti Jalan Santai GATI



BN Online Bantaeng,- Dalam rangka menyambut Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) yang diperingati setiap tanggal 29 Juni, Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin bersama Wakil Bupati Bantaeng, H. Sahabuddin serta para unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah menghadiri Kegiatan Jalan Santai Ayah dan Anak yang dipusatkan di Lapangan Pantai Seruni Bantaeng, Minggu (15/6).

GATI (Gerakan Ayah Teladan Indonesia) adalah program yang mendorong keterlibatan aktif ayah dan calon ayah dalam pengasuhan anak, pendampingan remaja dan pra remaja guna menciptakan generasi yang berkualitas, memiliki karakter yang mandiri, bertanggung jawab, optimis dan berdaya saing, siap menghadapi tantangan masa depan dan berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar.

Pada kesempatan itu, Kepala Perwakilan BKKBN Prov. Sulsel, Bapak Shodiqin, membacakan sambutan Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Wihaji, yang mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen dalam mendukung Program Bangga Kencana dan Program Quick. Bangga kepada Bupati Bantaeng yang menggagas Jalan Santai untuk masyarakat agar terjalin pertalian yang semakin erat antar anggota keluarga.

"Kegiatan jalan santai hari ini bukan hanya sebatas ajang olahraga ringan dan rekreasi keluarga. Lebih dari itu, ini adalah simbol nyata komitmen kita untuk membangun hubungan yang hangat dan positif antara ayah dan anak, mempererat ikatan emosional dalam keluarga, dan menumbuhkan kesadaran kolektif bahwa keluarga adalah fondasi utama pembangunan bangsa", tuturnya.

Hadir pada kegiatan tersebut, Kapolres Bantaeng, AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, Dandim 1410 Bantaeng, Letkol Inf. Eka Agus Indarta, Kajari Bantaeng, Satria Abdi, Kepala Kantor Kementerian Agama Bantaeng, H. Muhammad Ahmad Jailani, serta para Kepala OPD, para Camat, Lurah serta Ratusan masyarakat yang sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.

Reformasi Administrasi dan Budaya Kerja Uji Nurdin Penuh Apresiasi




BN Online Bantaeng, - Bupati Bantaeng, M Fathul Fauzy (Uji Nurdin), kembali menuai apresiasi dari kalangan aparatur sipil negara (ASN) di lingkup pemerintahannya. 

Kali ini, kebijakan kecil namun strategis terkait percepatan proses Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) dan gaji mendapat pujian luas.

Dengan membuka ruang pemrosesan administrasi TPP dan gaji bahkan di hari Minggu, kebijakan ini dinilai memberikan dampak langsung terhadap kesejahteraan pegawai.

"Ini memang terobosan sederhana, tapi sangat luar biasa dampaknya. Sekarang, TPP bisa diproses tanpa harus menunggu hari kerja. Bahkan jika jatuh tempo di akhir pekan, bisa tetap berjalan," ungkap Ulfah ASN Pemkab Bantaeng kepada awak media, Minggu, 15 Juni 2025. 

Sehingga, langkah ini memungkinkan ASN menerima gaji dan tunjangan tepat waktu, termasuk jika tanggal 1 jatuh pada hari libur. Menurut para pegawai, inisiatif tersebut belum pernah diberlakukan secara konsisten pada periode sebelumnya.

Menariknya, Uji Nurdin bukan berasal dari latar belakang birokrasi. Namun, kepeduliannya terhadap ritme kerja dan kebutuhan para pegawai dinilai sangat membumi. 

"Kalau saya pribadi terkait dengan TPP dan gaji yang tepat waktu masuknya Alhamdulillah ini jadi angin segar bagi  para ASN. Karna adanya kepastian, di setiap tanggal 1 untuk gaji dan tanggal 15 untuk TPP,  tentu ini menjadi pemicu bagi kami semakin semangat berkinerja," tuturnya dengan nada semangat. 

Sementara itu, Asriani mengakui Bupati Uji Nurdin mampu membaca kebutuhan lapangan meskipun belum pernah merasakan sendiri rutinitas menerima gaji bulanan sebagai ASN.

“Pak Bupati memang bukan mantan birokrat, tapi kepeduliannya justru sangat terasa. Ia tahu bagaimana ritme kerja bawahannya dan bagaimana memberi solusi cepat,” kata Asriani. 

Menurutnya, langkah ini merupakan bentuk efisiensi administrasi yang bisa ditiru oleh kepala daerah lain, terutama dalam hal mempercepat layanan internal dan menjaga semangat kerja pegawai.

"Alhamdulillah sangat senang sekali, akhirnya bisa gajian tepat waktu bahkan hari libur skalipun, sudah lama kami tidak merasakan yang seperti ini, sangat membantu skali," lanjutnya. 

Diketahui, sejak awal menjabat, Bupati Uji Nurdin memang gencar mendorong percepatan pelayanan berbasis teknologi dan budaya kerja profesional. 

Ia juga dikenal responsif terhadap keluhan pegawai dan masyarakat, bahkan kerap memantau langsung proses administrasi di OPD.

Aksi Pencurian Rumah Kosong, Akhirnya diBekuk oleh Tim Resmob Polres Bantaeng,Pelaku Masih diBawah Umur,Berikut Kronologinya



BN Online Bantaeng,MA (12)  ditangkap Tim Resmob Polres Bantaeng yang dipimpin BRIPKA Sabil disalah satu cafe dikawasan pantai seruni Kabupaten Bantaeng pada Jum'at 13 Juni 2025 sekitar pukul 22.00 wita.

Pria MA adalah pelaku yang diringkus karena diduga telah melakukan aksi pencurian rumah kosong.

Korbannya adalah wanita bernama Nurwahidah. Dirinya menjadi korban pencurian yang dilakukan MA.

"Korban mengalami pencurian di rumah miliknya yang beralamat di Jalan Hasanuddin 2 Kel Bonto Atu Kec Bissappu Kab Bantaeng pada hari Jum'at sekitar pukul 11.00 wita

Melalui Kasi Humas Polres Bantaeng AKP Amiruddin Conde, S.Pd., menjelaskan Kronologi Kejadian :Pada hari saat kejadian, dimana sebelumnya korban meninggalkan rumahnya menuju ke Kab Bone, Kemudian salah satu kerabat korban ke rumah korban dan melihat rumah korban dalam keadaan berantakan, beberapa lemari rusak dan pintu belakang rumah tidak terkunci, Kemudian salah satu kerabat menelpon korban Nurwahidah dan menanyakan barang berharga apa saja yang ada dalam rumah tersebut, kemudian sesaat setelah memeriksa lemari tersebut dan mendapati emas berupa anting serta uang tunai sebanyak Rp.6.000.000,- (Enam Juta Rupiah) sudah tidak ada lagi ditempatnya.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebanyak Rp.15.000.000,- ( Lima Belas Juta Rupiah) dan melaporkan kepihak yang berwajib guna proses hukum lebih lanjut.

"Saat diinterogasi  terduga pelaku MA mengakui perbuatannya melakukan tindak pidana pencurian di rumah korban, Terduga pelaku MA mengakui masuk ke dalam rumah korban melalui dinding samping rumah yang dalam keadaan terbuka dimana rumah tersebut dalam keadaan kosong, kemudian keluar melalui pintu belakang rumah," terang AKP Amiruddin 

"Terduga pelaku MA mengakui uang hasil curiannya tersebut digunakan untuk membeli makanan bersama teman-temannya dan juga digunakan untuk membeli miras, Dari tangan MA, polisi berhasil menyita beberapa barang bukti yang diduga merupakan hasil curian, berupa 1 buah celengan dalam kondisi rusak dan 10 buah perhiasan emas," ungkap Kasi Humas

Kapolres Bantaeng Hadiri Malam Ramah Tamah Pelepasan Pamit Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng




BN Online Bantaeng,-- Bertempat di Lantai 2 Kawasan Kuliner Pantai Seruni Kabupaten Bantaeng,  berlangsung Malam Ramah Pelepasan Pamit Tugas Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng Abd. Basyir, S.H., M.H., Sabtu (14/6/2025)

Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng Abd Basyir, S.H., M.H., dalam sambutannya mengatakan, Kami merasa sangat terhormat atas terselenggaranya kegiatan ini dan kami mengucapkan rasa terima kasih kepada Bupati Bantaeng dan jajarannya serta Forkopimda Kabupaten Bantaeng atas kolaborasi yang terjalin dengan baik sehingga pelayanan hukum dan keadilan di Kab Bantaeng dapat terwujud.

Dalam sambutannya Bupati Bantaeng Fathul Fauzi Nurdin, M.I.Kom., menyampaikan Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng telah menorehkan prestasi luar biasa dimana seluruh tugas dan tanggung jawab selama menjabat mampu diselesaikan dengan bijaksana,juga telah banyak memberikan masukan dalam setiap diskusi yang kami lakukan. 

" Kami berharap semoga bapak Abd Basyir, S.H., M.H., ditempat tugas yang baru sebagai Hakim Pengadilan Negeri Kelas I A Khusus Jakarta Utara dapat terus mengabdikan diri dan senantiasa bermanfaat untuk masyarakat, semoga sukses menyertai bapak," ujar Bupati Bantaeng 

Hadir juga dalam kegiatan tersebut :Bupati Bantaeng Fathul Fauzi Nurdin, M.I.Kom., Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, S.I.K., M.H., Dandim 1410/Btg Letkol Inf. Eka Agus Indarta, S.Psi., M.Psi., Kajari Bantaeng Satria Abdi S.H., M.H., Wabup Bantaeng Drs. H. Sahabuddin, Sekda Bantaeng Abdul Wahab, S.E., M.Si., Ketua Pengadilan Agama Kab Bantaeng Amirullah Arsyad S.Hi., M.H., Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng Anita Regina Gigir, S.H.,Pimpinan OPD Lingkup Pemkab Bantaeng serta para hakim dan staf Pengadilan Negeri Bantaeng.

Kegiatan dilanjutkan dengan foto bersama serta penyerahan cinderamata oleh unsur Forkopimda Kabupaten Bantaeng kepada Ketua Pengadilan Negeri Bantaeng.

Dukung Kemajuan Pendidikan Keagamaan, Bupati Uji Nurdin Siap Dampingi Mts Bantaeng Temui Gubernur




BN Online Bantaeng,- Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin targetkan Kabupaten Bantaeng menjadi Kota Santri. Mengingat, visi misi pemerintahannya, Bantaeng Bangkit, Maju, dan Religius. Hal tersebut ia ungkapkan saat menghadiri Dialog Pendidikan Masdrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri Bantaeng, Jalan Parela Dampang, Bantaeng, Sabtu, 14 Juni 2025.

Bupati juga mengatakan, salah satu indikator Bantaeng bisa jadi kota santri dengan pertumbuhan pesat lembaga pendidikan agama islam. "Kenapa kami cantumkan religius, karena Bantaeng sejak dulu sudah kelihatan ke depan menjadi kota santri. Pusat keagaman  terkhusus Sulsel bagian selatan," katanya.

Pada kesempatan itu, Bupati menyampaikan komitmennya dalam memajukan dan mendukung segala kegiatan positif lembaga pendidikan keagamaan di Bantaeng. Termasuk mendampingi MTs Negeri Bantaeng, menemui Gubernur Sulsel Andi Sudirman soal permohonan hibah tanah Pemprov.

"Seandainya tanah pemkab, hari saya langsung saya hibahkan. Tetapi ini tanah pemprov, saya akan dampingi langsung untuk menemui pak gubernur," katanya.

Sementara Kepala MTs Negeri Bantaeng, Muh. Kasim memberikan apresiasi kepada Bupati Bantaeng Uji Nurdin. Mengingat, Uji Nurdin merupakan satu-satunya bupati Bantaeng yang pernah menginjakkan kakinya di MTs Bantaeng.

"Bapak merupakan bupati pertama yang kesini. Ini bukti Bapak Bupati sangat mendukung kemajuan keagamaan di Bantaeng," bebernya. "InsyaAllah kami mendukung target bapak menjadikan Bantaeng sebagai Kota Santri," pungkasnya.

Sabtu, 14 Juni 2025

Diapresiasi Bupati Uji Nurdin, Departemen FK Unhas Gelar Bakti Sosial Gratis di Bantaeng, Perawatan Wajah Hingga Sunat Massal




BN Online Bantaeng,- Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin, mengunjungi anak-anak yang mengikuti khitanan massal, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Prof. DR. M. Anwar Makkatutu, Sabtu, 14 Juni 2025.

Kepala daerah yang akrab disapa Uji Nurdin ini memberikan semangat dan motivasi kepada anak-anak disunat, oleh anggota Departemen Dermatologi Venereologi dan Estetika Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Hasanuddin (Unhas).

"Alhamdulilah, terima kasih kepada Departemen Dermatologi FK Unhas yang telah melaksanakan bakti sosial secara gratis di Bantaeng," katanya. 

Ketua Panitia dr. Ade Indrayani mengatakan, bakti sosial ini digelar selama dua hari, Jumat dan Sabtu. Agendanya diantaranya peeling wajah massal, khitanan massal, penyuluhan kesehatan kulit. Untuk sunat gratis, sebanyak 200 anak-anak Bantaeng terlibat.

"Hari pertama  Perawatan wajah atau peeling massal. Selain itu edukasi di pondok pesantren DDI tentang skabies dan penyakit Infeksi Menular seksual melibatkan 125 orang dari Departemen Dermatovenereologi FK Unhas," katanya.

Dirinya menambahkan, untuk bakti sosial masyarakat pesisir, terutama petani rumput laut, pihaknya tidak hanya memberikan edukasi dan pemeriksaan, tetapi juga pengobatan.

"Hari kedua Sunatan Massal di RSUD dan di masjid Taqwa Tompong. Selain itu edukasi, pemeriksaan dan penyuluhan di pesisir Kaili yang melibatkan 150 orang dari departemen Dermatovenereologi FK UNHAS," tambahnya.

Dirinya memberikan apreasi kepada Pemkab Bantaeng terkhusus Bupati Uji Nurdin yang telah mendukung seluruh kegiatan Dermatovenereologi FK Unhas selama dua hari.

"Terimakasih kepada bapak bupati. Kegiatan ini sudah dilaksanakan dari tahun 1982 oleh Prof. Dr. H.M Anwar Makkatutu dan merupakan agenda tahunan dari Departemen Dermatovenereologi FK Unhas," pungkasnya.

Akan Adakan Bakti Sosial Selama 2 Hari, Bupati Bantaeng Jamu Rombongan Perdoski Dan UNHAS di Pantai Seruni




BN Online Bantaeng,- Bupati Bantaeng, M.Fathul Fauzy Nurdin menjamu Rombongan Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin (Perdoski) Cabang Makassar dan Departemen Dermatologi dan Venereologi Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas) di Pantai Seruni, Jumat (13/6/2025).

Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin (Perdoski) Cabang Makassar dan Departemen Dermatologi dan Venereologi Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas) bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bantaeng akan melakukan beberapa rangkaian bakti sosial di Kabupaten Bantaeng, selama 2 hari yakni tangga 13-14 Juni 2025.

Adapun Rangkaian Bakti Sosial yang dilakukan diantaranya Peeling wajah massal, khitanan massal, Penyuluhan kesehatan kulit dan kelamin, serta edukasi, pemeriksaan dan pengobatan masyarakat petani rumput laut.

Kapolres Bantaeng bersama PJU serakan Bantuan Sosial Paket Sembako diMako Polres Bantaeng



BN Online Bantaeng, - Sebagai rangkaian peringatan Hari Bhayangkara (HUT) ke 79 yang jatuh pada 1 Juli 2025, Polres Bantaeng Polda Sulsel menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) berupa paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan yang berdomisili sekitar Mako Polres Bantaeng. Jum'at pagi (13/6/2025)

Kegiatan penyerahan bansos berupa paket sembako ini diserahkan langsung Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, S.I.K.,M.H., yang didampingi para PJU yakni Kabag Ops KOMPOL Ismail, S.Sos., M.H., M.Si., Kabag SDM KOMPOL Abdul Rahim, S.Sos., M.H., Kabag Ren AKP Salman Salam, S.H., Kasat Resnarkoba AKP Hendra Firdaus, S.H.,M.H., Kasat Binmas AKP Syafaruddin, S.Sos., Kasat Reskrim IPTU Muhammad Gunawan Amin, S.H., M.Si., serta perwira lingkup Polres Bantaeng.

Dalam kegiatan tersebut, Polres Bantaeng  menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada warga yang membutuhkan, termasuk lansia, masyarakat kurang mampu di wilayah sekitaran Markas Komando Polres Bantaeng.

Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, S.H.,M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur Polri atas kepercayaan masyarakat yang terus terjaga hingga memasuki usia ke 79 tahun.

“Bakti sosial dalam bentuk penyerahan  bantuan sosial (Bansos) berupa paket sembako ini adalah bentuk kepedulian dan kedekatan Polri dengan masyarakat. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban warga dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat,” jelas Kapolres.

"Dengan kegiatan penyerahan bansos ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan menjadi inspirasi untuk terus membangun solidaritas antara aparat kepolisian dan masyarakat, sudah sepatutnyalah saling berbagi kepada sesama harus terus dilakukan demi menjalin kekeluargaan dengan siapa pun", ujar Kapolres Bantaeng 

Sementara itu, salah seorang warga penerima bansos, Dg Baddu', dalam kesempatan yang sama, mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan.

“Kami sangat berterima kasih kepada pihak kepolisian Polres Bantaeng yang telah memberikan bantuan kepada kami. Ini sangat membantu, terutama untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ungkapnya.

Rutan Kelas IIB Bantaeng Gelar Penggeledahan Gabungan Bersama Kodim 1410 Bantaeng dan Polres Bantaeng




BN Online Bantaeng,– Dalam rangka memperkuat upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pemasyarakatan, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bantaeng melaksanakan penggeledahan gabungan pada Jumat malam, 13 Juni 2025. Kegiatan dimulai pada pukul 20.00 WITA dan berlangsung hingga selesai, bekerja sama dengan jajaran Kodim 1410 Bantaeng dan Polres Bantaeng.

Sebanyak 19 personel gabungan dikerahkan dalam kegiatan ini. Tim dari Rutan Kelas IIB Bantaeng berjumlah 15 orang dan dipimpin langsung oleh Miftahul Khair Nasir selaku Kepala Pengamanan Rutan. Sementara dari Kodim 1410 Bantaeng turut serta 2 personel yang dipimpin oleh Pelda Muhammad Anwar, serta dari Polres Bantaeng hadir 2 anggota yang dipimpin oleh Brigpol Nurhidayat.

Penggeledahan difokuskan pada blok-blok kamar hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP). Tujuannya adalah mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban serta memberantas peredaran barang-barang terlarang di dalam Rutan.

Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan sejumlah barang yang tidak seharusnya berada di dalam kamar hunian warga binaan, antara lain: 6 buah paku, 9 buah korek api, 1 buah kaleng besi, 4 buah pisau cukur kumis, 2 buah sendok besi, 1 botol parfum, 3 utas tali, dan 4 buah silet

Barang-barang tersebut langsung diamankan oleh petugas untuk dilakukan pendalaman dan penanganan lebih lanjut sesuai prosedur yang berlaku.

Kepala Rutan Bantaeng, Ambo Asse A, menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang solid antara jajaran Rutan, TNI, dan Polri dalam kegiatan ini. Ia juga mengingatkan kepada seluruh pegawai agar terus meningkatkan integritas dan kewaspadaan.

Kami berkomitmen penuh menciptakan Rutan Bantaeng yang bersih dari barang terlarang. Sinergi dan pengawasan berkelanjutan adalah kunci menjaga lingkungan yang aman dan kondusif,” ujar Ambo Asse.

Selama kegiatan berlangsung, suasana tetap aman, tertib, dan kondusif. Semua proses dilakukan dengan menjunjung tinggi prinsip humanis serta sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan.

Rutan Kelas IIB Bantaeng akan terus melakukan upaya pencegahan dan penertiban sebagai bagian dari komitmen dalam mewujudkan sistem pemasyarakatan yang profesional, akuntabel, dan berintegritas.

Jumat, 13 Juni 2025

Pasca Banjir, Pemkab Bantaeng Terus Salurkan Bantuan




BN Online Bantaeng,- Curah Hujan tinggi yang terjadi pada hari Kamis pagi, mengakibatkan peningkatan debit air sungai yang kemudian meluap. Akibatnya beberapa rumah terendam banjir di 3 Dusun Lambocca Desa Biangkeke Kecamatan Pajukukang. Lalu air mulai masuk ke rumah warga sekitar. Sehubungan dengan itu, Pemerintah Kabupaten Bantaeng melalui Dinas Sosial bersama OPD terkait lainnya, dengan sigap menyerahkan bantuan kepada warga yang terdampak. Penyerahan tersebut diserahkan pada Jum'at (13/6).

Sebelumnya, Pemkab Bantaeng juga telah menyerahkan bantuan kepada warga yang terkena bencana alam banjir sebanyak 14 KK. Adapun bantuan yang diserahkan antara lain beras sebanyak 140 Kg, Family kit 17 Paket, Selimut 40  Paket, Sandang Dewasa 40 dan Sandang Anak 3.

Dilaporkan pada saat ini, air banjir telah surut, namun Pemerintah Daerah terus memantau kondisi terkini warga terdampak dan terus memantau perkiraan cuaca di Kabupaten Bantaeng.

Maka dari itu, Pemerintah Daerah juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kab. Bantaeng agar segera menghubungi Call center siaga bencana apabila terjadi keadaan darurat agar dapat ditindaklanjuti secara cepat dan tepat. Berikut call center yang dapat dihubungi:
1. 0811 4151 0115 (Basarnas)
2. 0856 9630 9161 (Posko BPBD)
3. 0822 9020 0034 (Damkar)

Wabup Bantaeng Buka Kemah Bimtek Penguatan Karakter Lewat Senam Anak Indonesia Hebat ( SAIH )




BN Online Bantaeng,- Wakil Bupati Bantaeng H. Sahabuddin menghadiri sekaligus membuka kegiatan Kemah Bimtek Penguatan Karakter Anak Didik dan Instruktur Senam Anak Indonesia Hebat (SAIH) yang diselenggarakan oleh Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS) Kab. Bantaeng, di Aula Pertemuan Pantai Marina, Jumat (13/06/2025).

Kegiatan ini bertujuan memberi bimbingan teknis terkait gerakan Senam Anak Indonesia Hebat (SAIH) yang merupakan program inisiasi oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) untuk diterapkan di sekolah-sekolah lingkup Kabupaten Bantaeng.

Penguatan karakter didik melalui SAIH ini merupakan salah satu strategi dalam memperkuat karakter peserta didik melalui pendekatan yang menyenangkan dan menyehatkan serta membangun Profil Pelajar Pancasila dan mencetak generasi Indonesia yang sehat, tangguh, dan berkarakter.

Rapat Penanggulangan Banjir, Bupati Bantaeng: Drainase dan Sampah Jadi Fokus Penanganan Banjir Wilayah Kota



BN Online Bantaeng,-- Bupati Bantaeng M.Fathul Fauzy Nurdin memimpin Rapat Terkait Titik Potensi Banjir. Di Kantor Camat Bantaeng, Jumat (13/6/2025)

Camat Bantaeng Andi Andri Pawiloi melaporkan beberapa kegiatan yang dilaksanakan saat hujan beberapa hari belakangan, diantaranya mengunjungi beberapa titik.

"Di Garegea terpantau air cukup tinggi tetapi alhamdulillah tidak sampai neluap dari sungai. Dan ada beberapa titik yang terendam. Namun Kondisi kemarin masih bisa dikendalikan bekerjasama dengan Babinkantibmas."

Bupati Bantaeng M.Fathul Fauzy Nurdin dalam arahannya menyampaikan Beberapa minggu yang lalu tim dari UNHAS sudah turun di beberapa titik di Kabupaten Bantaeng, memang kita minta khusus untuk mencari tau apa penyebab masalah banjir ini.
"Setelah di telusuri dan dilakukan Feasibility Studies untuk penanganan banjir ada 3 perencanaan yakni Jangka pendek, Jangka menengah dan Jangka Panjang."

"Yang kita mau lakukan hari ini yakni jangka pendek, jadi memang Jalur drainase di Kabupaten Bantaeng cukup unik karena ada beberapa titik aliran sungai, yaitu 3 aliran sungai mengerucut menjadi 1 yang menjadi salah satu penyebab utama banjir di Kabupaten Bantaeng."

Bupati Bantaeng Uji Nurdin menambahkan untuk rencana jangka pendek yakni membersihkan semua drainase.

"khusus wilayah prioritas yang rawan banjir di Daerah Kota terkhusus di wilayah Garegea, Jl.Bakri, Lorong sunyi dan sekitaran pasar yang disebabkan selain aliran sungai juga karena penumpukan sedimentasi dan penumpukan sampah yang sudah lama tidak di bersihkan."

News Of This Week