Kamis, 05 Agustus 2021

Bupati Bantaeng Panen Raya VUB Padi Khusus dan VUB Spesifik Lokasi

Tags


BN Online Bantaeng,- Pemerintah Kabupaten Bantaeng, dalam hal ini Dinas Pertanian Kab. Bantaeng menggelar Temu Lapang Kegiatan Demplot Pengembangan VUB Padi Khusus dan VUB Spesifik Lokasi di Kab. Bantaeng TA. 2021 di Kelurahan Lembang, Kec. Bantaeng, Kamis (5/8).


Dilaporkan oleh Repelita Kallo selaku Ketua Panitia bahwa pada kegiatan demplot varietas unggul baru padi spesifik lokasi melibatkan petani di Kec. Bantaeng dengan luas lahan pertanaman sebesar 15 hektar dengan 3 varietas bibit unggul baru.


Kepala BPTP Prov. Sulsel, Abdul Wahid mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan dari Kementerian Pertanian, karena Prov. Sulsel dianggap memiliki produksi yang cukup baik dan menjadi salah satu lumbung pangan nasional. “Salah satu upaya peningkatan produktivitas yakni dengan memproduksi varietas unggul, kami telah menganalisa beberapa varietas yang berpotensi seperti Inpari 42, Nutri Zinc, Membramo, yang mana salah satunya bila dikonsumsi dapat mengatasi masalah stunting”, ujarnya.


Ditambahkan oleh Abdul Wahid bahwa BPTP mendampingi para petani untuk bagaimana berproduksi dengan baik, mengawal kelompok tani untuk meningkatkan kualitas produksinya. Dan bukan hanya pengawal penanaman padi, namun juga bawang, jagung dan kelapa.


Sementara itu, Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin yang hadir langsung pada kesempatan itu, sekaligus melakukan panen raya, dalm sambutannya mengatakan bahwa hadirnya sebuah varietas bibit unggul baru semoga bisa menjadi alternatif yang lebih baik bagi petani kita di Kab. Bantaeng, karena tentunya akan berimbas pada orientasi pemasaran yang lebih baik. 


“Kami merasa berbahagia dan terhormat bersama teman-teman yang hadir memberikan sesuatu yang mungkin akan menjadi harapan yang lebih baik bagi petani di Kab. Bantaeng karena pertanian menjadi salah satu fokus dan konsen pemerintah apalagi di tengah pandemi saat ini. Kami beserta seluruh jajaran Forkopimda senantiasa memohon support”, kata Bupati.


Turut hadir mendampingi Bupati Bantaeng, yakni Kapolres Bantaeng, Rachmat Sumekar, perwakilan unsur Forkopimda, Kepala Dinas Pertanian Bantaeng, Budi Taufik, Kepala Dinas Kominfo SP, H. Subhan, Camat Bantaeng, Rigas Panawang Hakim, Lurah Lembang, Faradita Solthan, serta para penyuluh pertanian.


Editor : Edhy BN