Kamis, 02 Mei 2024

Polres Bantaeng Menggelar Tes Kesamaptaan Jasmani (TKJ),Ini Penjelasan Kompol Aswar Anas S.Sos


BN Online Bantaeng-Dalam meningkatkan dan mengatahui stamina Personel , Polres Bantaeng melakukan tes kesamaptaan jasmani berkala semester 1 tahun 2024.bertempat di lapangan Polres Bantaeng, Kamis (2/5/2024)


Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh personel dari Polres Bantaeng dan Polsek Jajaran untuk menjaga stamina anggota agar tetap kondisi dalam keadaan prima dalam pelaksanaan tugas.


Kapolres Bantaeng AKBP E. Jacky T. Umbu Kaledi,SH., S.I.K., MM melalui Wakapolres Bantaeng Kompol Aswar Anas,S.Sos mengatakan Tes Kesamaptaan ini dilakukan guna mengetahui dan mengukur kekuatan stamina seluruh Personrl Polres dan Polsek jajaran.


Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari mulai hari Kamis 2 Mei 2024 sampai hari Jum'at 3 Mei 2024.


Kegiatan ini juga dilaksanakan setiap semester enam bulan sekali dan semua anggota wajib untuk mengikuti. Kegiatan ini juga berfungsi untuk mengukur kemampuan dan ketahanan fisik perorangan masing-masing personel.


“Diharapkan dengan adanya kegiatan tes kesamaptaan jasmani ini dapat menjaga kebugaran jasmani anggota agar tetap prima, sehingga dapat mengemban tugas Kepolisian dengan maksimal, sebagaimana tugas pokok Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat,” ujar Kompol Aswar.


Sebelum pelaksanaan tes fisik ini, seluruh Personel juga melakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu.Pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh Tim Dokkes Polres Bantaeng.


Tes Kesamaptaan Jasmani (TKJ) tersebut terdiri dari beberapa tahapan yaitu lari selama 12 menit, sit up, pull up, push up, beladiri dan shuttle run.


Sumber Humas Polres Bantaeng 

Editor Edhy Bidik Nasional 


Pemuda di kampung pantannangka kecamatan Linge, Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan Judi Online.

Pemuda di kampung pantannangka kecamatan Linge, Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan Judi Online.
BN Online - Takengon- Puluhan pemuda kampung pantannangka kecamatan linge Kabupaten Aceh Tengah, mengikuti sosialisasi bahaya narkoba dan judi online, dan mendeklarasikan bebas judi Onlane dan narkoba di balai desa kampung pantannangka,
01/05/2024. sosialisasi bahaya narkoba dan judi online yang digelar oleh Pemerintahan kampung pantannangka dan pemuda setempat,
Acara tersebut turut hadir Mukim Gelung perajah,serta seluruh perangkat kampung dan Bhabinkamtibmas Polsek Linge Bripka Insan Basumi,ketua pemuda,tokoh masyarakat,dan RGM serta anggotanya,
 
Bhabinkamtibmas mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman generasi muda tentang bahaya narkoba dan judi online.
Praktik judi secara online dapat dilakukan dimanapun tanpa sembunyi sembunyi, berbeda dengan zaman dulu. Judi online sangat mudah diakses lewat smartphone oleh anak-anak sekalipun," katanya,

Maka untuk itu, cegahlah sejak dini karena akan sangat merugikan diri sendiri, keluarga bahkan dapat merusak hubungan sosial, imbuh Insan Basumi,

Para pemuda yang hadir merespons positif inisiatif dari Muspika Kecamatan Linge dan pemerintahan Kampung

RGM Pantannangka menyatakan bahwa edukasi semacam ini sangat penting untuk menjaga generasi muda dari risiko judi online yang semakin merajalela.

Ini adalah langkah yang sangat baik. Kami berterima kasih kepada pemerintahan kampung dan kecamatan yang telah  memberi tahu kami tentang bahaya judi online. Kami akan lebih waspada, ujarnya,

Semoga upaya bhabinkamtibmas dan  perangkat kampung  dalam memberikan sosialisasi ini dapat membantu pemuda-pemuda untuk lebih sadar akan risiko judi online dan menghindarinya untuk kehidupan yang lebih baik,tutupnya.

Mukim Gelung perajah,M.Saman Program kita ke depan akan menjalankan pemberantasan judi online juga akan mensosialisasikan bahaya narkoba dilingkungan kita masing-masing,

Selain itu, pemuda juga hendaknya mengadakan pengajian Majlis Ta'lim minimal satu Minggu sekali atau se bulan sekali dan saya siap untuk menjadi tenaga pengajarnya Tanpa imbalan saya ikhlas demi anak-anak  ku,menciptan dan menuntun generasi cemerlang di masa akan datang,

 dan menjalankan program dari seluruh yang diharuskan membuat program kerja masing-masing dan kegiatan bermanfaat,tutupnya.

Editor : Riga Irawan Toni 

Kapolres Lhokseumawe Ucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional

Kapolres Lhokseumawe Ucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional
BN Online - LHOKSEUMAWE - Dalam momen yang bersejarah bagi dunia pendidikan Nasional, Kapolres Lhokseumawe turut memberikan ucapan selamat untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional. 

Kepada awak media pada kamis (2/4/2024) pagi. Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K menegaskan pentingnya peran pendidikan dalam membentuk generasi yang berkualitas dan berintegritas. Ucapan tersebut menjadi penghormatan atas peran guru, dosen, dan seluruh tenaga pendidik yang gigih dalam membimbing generasi masa depan.

Kapolres juga menekankan bahwa pendidikan adalah kunci untuk memajukan bangsa dan mengatasi berbagai tantangan di masa depan. Beliau menyoroti pentingnya akses pendidikan yang merata bagi semua lapisan masyarakat, sehingga setiap individu memiliki kesempatan yang sama untuk mengembangkan potensi dan mencapai impian mereka.

Selain memberikan ucapan selamat, Kapolres juga mengajak seluruh komponen masyarakat untuk bersama-sama mendukung upaya peningkatan kualitas pendidikan di daerah. Langkah-langkah konkret, seperti memberikan dukungan moral, materi, dan sarana prasarana, diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam memperbaiki kondisi pendidikan. 

Dalam upaya mewujudkan visi tersebut, Kapolres menyampaikan komitmen dari pihak kepolisian untuk terlibat aktif dalam program-program pendidikan yang bertujuan untuk meningkatkan dunia pendidikan di Daerah. 

Ucapan selamat dari Kapolres Lhokseumawe tidak hanya sebagai bentuk apresiasi, tetapi juga sebagai dorongan bagi semua pihak untuk terus bekerja keras dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang inklusif, berkualitas, dan berdaya saing tinggi. 

Diharapkan, semangat Hari Pendidikan Nasional akan terus membara dan menginspirasi semua kalangan untuk berperan aktif dalam memajukan dunia pendidikan di Indonesia, pungkas Kapolres.

Editor : Riga Irawan Toni 

Rabu, 01 Mei 2024

Hari Buruh Internasional 1 Mei Kapolres Bantaeng Pimpin Apel Siaga


BN Online Bantaeng,— Kapolres Bantaeng Polda Sulawesi Selatan  AKBP E.Jacky T. Umbu Kaledi,SH.,SIK.,MM memimpin langsung apel siaga dalam rangka Hari Buruh Internasional 1 Mei 2024 di Lapangan Apel Mapolres Bantaeng, Rabu (1/5/2024)


Apel diikuti oleh Wakapolres Bantaeng, Pejabat Utama, Para Perwira, serta seluruh personel Polres Bantaeng.


Dalam arahanya Kapolres Bantaeng  mengatakan berkenaan dengan Hari Buruh Internasional, personel Polres Bantaeng untuk stand by dan ‘on call’.


“Tentunya sebagai anggota Polri kita harus siap dalam setiap situasi, termasuk apabila ada panggilan mendadak, untuk itu personel Polres Bantaeng  stand by dengan tidak meninggalkan wilayah hukum Polres Bantaeng ” ucapnya.


Selain itu, Kapolres Bantaeng mengatakan kepada personel Polres Bantaeng untuk tetap laksanakan kegiatan rutin dalam memelihara keamanan ketertiban masyarakat (har kamtibmas).


“Rekan-rekan, selalu monitor perkembangan Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bantaeng dan saya menghimbau kepada setiap anggota untuk selalu siap siaga apabila sewaktu-waktu  diperlukan,” paparnya.


Selain itu, untuk memonitor perkembangan peringatan Hari Buruh di indonesia khususnya wilayah Kabupaten Bantaeng.


Kapolres juga menghimbau anggota untuk terus menggencarkan patroli dan monitor perkembangan di Wilayah Hukum Polres Bantaeng." ujarnya


Dalam kesempatan itu Kapolres Bantaeng AKBP Jacky mengucapkan Selamat memperingati Hari Buruh Internasional Tahun 2024. Semoga dengan semangat hari buruh, dapat menjadi momentum untuk mewujudkan lingkungan kerja yang semakin aman, semakin sehat, dan kesejahteraan yang semakin meningkat,” ungkap Kapolres Bantaeng AKBP Jacky.


Sumber Humas Polres Bantaeng 

Editor Edhy Bidik Nasional 


Selasa, 30 April 2024

Forkopimda Bersama Masyarakat Nobar Semi Final AFC U-23 Indonesia VS Uzbekistan,Nyalakan Semarak Garuda,


BN Online Bantaeng-, Pemerintah Kabupaten Bantaeng melalui Kepolisian Resor (Polres) Bantaeng mengadakan nonton bareng (nobar) pertandingan babak semifinal Piala Asia U-23 antara Timnas Indonesia melawan Uzbekistan.


Nonton bareng Polri bersama Forkopimda, Pimpinan OPD dan Masyarakat itu dilaksanakan di Tribun Pantai Seruni Kabupaten Bantaeng, Senin, 29 April 2024. pukul 22.00 Wita.


Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Bantaeng, H.Subhan dalam hal ini mewakili Penjabat Kabupaten Bantaeng dalam sambutannya mengatakan animo masyarakat untuk menyaksikan pertandingan U 23 luar biasa.


Dandim 1410/Btg Letkol Inf Eka Agus Indarta, S.Psi, M.Psi mengatakan Nobar ini sebagai bentuk dukungan untuk Timnas Indonesia. Dirinya berharap Timnas Indonesia bisa menang dan lolos ke Final Piala Asia


Pada kesempatan yang sama, Kapolres Bantaeng AKBP Edward Jacky Tofani Umbu Kaledi, SH, S.IK, MM mengajak seluruh penonton untuk menjaga keamanan dan ketertiban saat berlangsungnya pertandingan. dia mengharapkan do'anya untuk Timnas U-23 dalam laga malam ini.


" Mari kita dukung, mari kita doakan semoga Timnas Indonesia menuju babak final, ucapnya.


Sumber Humas Pemkab Bantaeng

Editor Edhy Bidik Nasional


Kapolres Bantaeng Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Kepada Suhardi SH Dari AKP ke Kompol


BN Online Bantaeng-Kapolres Bantaeng AKBP E. Jacky T. Umbu Kaledi,SH.,SIK.,MM, pimpin upacara kenaikan pangkat  anggota yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian periode 1 Mei 2024 di halaman Mapolres Bantaeng. Selasa (30/4/2024)


Dalam amanatnya Kapolres Bantaeng menyampaikan selamat kepada  AKP  Suhardi,SH  yang mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi Kompol.


Kenaikan pangkat pengabdian adalah suatu wujud penghargaan dari Negara yang diberikan kepada setiap anggota Polri atas pengabdian secara terus menerus tanpa cacat dan tercela sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang Diembanya Selama berdinas di Institusi Kepolisian.


“Tidak semua anggota bisa diberikan kenaikan pangkat pengabdian ini, disamping harus memenuhi syarat administrasi juga selama menjalankan tugasnya harus menunjukan dedikasi, prestasi dan loyalitas yang sangat baik dan yang bersangkutan tidak pernah melakukan pelanggaran pidana maupun pelanggaran disiplin,“ ungkapnya.


Pangkat pengabdian ini, lanjut Kapolres, diberikan bagi setiap anggota yang telah memenuhi kriteria dan akan dipakai selama tiga bulan menjelang purna tugas dari kepolisian.


Harapan Kapolres kepada Kompol Suhardi,SH dengan di raihnya Pangkat perwira pengabdian ini dapat menjadi dorongan semangat dan motivasi untuk mencapai Prestasi dan Inovasi dalam melaksanakan Tugas selama Tiga bulan kedepan sebelum memasuki purna Bakti."harap AKBP Jacky


“Semoga apa yang telah diterima dapat berguna bagi saudara dan keluarga. Untuk rekan-rekan yang lain jadikan ini sebagai motivasi untuk meningkatkan profesionalisme kinerja Polri, ubahlah pola pikir dan budaya lama serta berikan pelayanan yang prima sebagai upaya memupuk dan mewujudkan kepercayaan masyarakat yang ada,” tutup Kapolres.


Sumber Humas Polres Bantaeng

Editor Edhy Bidik Nasional


Kapolres Bantaeng, Apresiasi Kepada Warga Bantaeng Nonton Bareng Tribun Pantai Seruni,Berjalan Aman dan Tertib


BN Online Bantaeng,--- Penyelenggaraan nonton bareng (Nobar) yang digelar oleh Polres Bantaeng berjalan sukses dan aman.Kesuksesan ini bukan hanya karena Polri, tapi juga tidak terlepas kerja sama dari pemerintah kabupaten Bantaeng dan juga teman-teman dari TNI dalam hal ini Kodim 1410/Btg.


Hal ini disampaikan Kapolres Bantaeng AKBP Edward Jacky Tofani Umbu Kaledi SH, S.IK, MM usai menyaksikan laga semifinal AFC U-23 Asian Cup 2024 Indonesia vs Uzbekistan, di tribun pantai seruni, Senin (29/4).


Uzbekistan berhasil melaju ke babak final usai mengalahkan timnas Garuda Indonesia U-23 dengan skor akhir 0 vs 2 untuk kemenangan Uzbekistan.


Dua gol pemain dari Uzbekistan masing-masing dicetak oleh Norchaev Khusayin pada menit ke -68 dan gol bunuh diri Pratama Arhan pada menit ke-83 mengubur impian Timnas Indonesia U-23 melaju ke final Piala asia 2024.Hasil ini membuat Uzbekistan lolos ke final dan menyegel tiket ke Olimpiade 2024.


Menanggapi hasil pertandingan, Kapolres Bantaeng AKBP Edward Jacky sapaan akrabnya menyampaikan sekalipun Garuda Muda kalah dalam pertandingan kali ini, tetapi Merah Putih akan tetap berkibar dalam jiwa kita untuk terus berjuang lebih maju.Seluruh polres Jajaran Polda Sulsel melaksanakan nonton bareng dan di pantau melalui aplikasi zoom.


Pada kesempatan itu mantan Wakapolres Kupang Kota Polda NTT itu mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Bantaeng yang antusias dan semangat yang tinggi untuk mendukung perjuangan Garuda Muda Indonesia.


Selain itu, ucapan terimakasih disampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Bantaeng dan seluruh stakeholder terkait sebagai penyelenggara dan sponsor dalam acara Nobar ini.


Lebih lanjut Kapolres menyampaikan bahwa sepanjang pertandingan, terlihat kebersamaan yang kuat dan kesadaran yang tinggi dari warga dan pemerintah demi lancarnya dan tertibnya acara.


Mantan Kasubagrimalur Domat Slog Polri berharap melalui kegiatan-kegiatan seperti ini bisa membangun optimisme, dalam rangka mendukung pembangunan daerah Bantaeng yang sejahtera melalui semangat olahraga, persatuan, kerukunan dan cipta keamanan ketertiban yang kondusif, pungkasnya.


Total 37 personil gabungan Polres dan Polsek Kota Bantaeng diturunkan guna mengamankan jalannya pertandingan.


Sumber Humas Polres Bantaeng

Editor Edhy Bidik Nasional



BPKSDM Bantaeng dan Bank Sulselbar Cabang Bantaeng Undang ASN yang Memasuki Purna Bhakti Dari Bulan April - November 2024


BN Online Bantaeng,-- Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia Kabupaten Bantaeng bersama dengan Bank Sulselbar Cabang Bantaeng,melakukan sosialisasi yang akan Purna Bhakti pada bulan April sampai dengan bulan November tahun 2024.


Kegiatan ini berlangsung di ruang aula Kantor  BKPSDM Bantaeng yang dihadiri oleh ASN yang akan Purna Bhakti pada bulan April - November tahun 2024.


Menurut Muh.Dimiati Nongpa M.Pi dalam keterangannya mengatakan," Jadi yang mau pensiun pada bulan ini sampai dengan November sebanyak 78 orang,diundang dalam sosialisasi penerimaan pensiun di Bank Dengan harapan bahwa Bank Sulselbar akan memberikan penjelasan tentang bagaimana orang yang pensiun dan menerima pensiunnya juga di Bank Sulselbar",Ucap Kepala BKPSDM Bantaeng.Selasa 30 April 2024.


"Kalau saya dari Pemerintah tentu berharap teman - teman yang ASN ingin pensiun di Bank Sulselbar,seharusnya menerima pensiun di Bank itu,karan ada sahamnya Pemerintah Daerah Bantaeng di Bank Sulselbar,jadi yang mau pensiun di mulai dari bulan April sampai November,karena itu punya peluang untuk mengurus berkas pensiunnya,sehingga bisa menerima pensiun di Bank Sulselbar".lanjut Nongpa sapaan akrabnya.


"Nah dari saham pemerintah daerah bantaeng ini ada devidennya ( Pembagian laba untuk pemegang saham berdasarkan saham yang dimiliki ). sehingga dengan sendirinya kita bisa menyumbang ke pemerintah daerah dari hasil deviden itu".terang   Muh Dimiati Nongpa.


"Dengan demikian kita masih aktif membantu pemerintah daerah,dalam rangka pembangunan,apabila menerima deviden yang setiap tahun kita dengarkan tadi ada dua milyar lebih dari Bank Sulselbar.Nongpa berharap tahun ini akan berlanjut dan berkesinambungan,bukan hanya tahun ini, tetapi bukan untuk keharusan dan paksaan kepada ASN, karena kita tau juga ASN bisa memilih Bank - Bank yang ingin menerima pensiun". Pungkasnya.


Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Bank Sulselbar Cabang Bantaeng,sejumlah ASN yang memasuki masa pensiun atau Purna Bhakti.


Editor Edhy Bidik Nasional


Polres Bantaeng Nobar Bersama Forkopimda Laga Semifinal AFC U23 di Tribun Pantai Seruni


BN Online Bantaeng- Polres Bantaeng menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal AFC U-23 Asian Cup 2024 Indonesia vs Uzbekistan. 


Nobar Polri bersama Forkopimda dan masyarakat itu dilaksanakan di tribun pantai seruni. Senin (29/4)


Ribuan warga memadati lokasi nobar, sorak gembira terdengar, lagu Garuda di dadaku menggema sepanjang pertandingan.


Kadiskominfo Kabupaten Bantaeng H. Subhan pada kapasitasnya mewakili Pj Bupati Bantaeng dalam sambutannya mengatakan animo masyarakat untuk menyaksikan pertandingan U 23 luar biasa.


Dibuktikan dengan hadirnya ribuan warga memadati lokasi nobar.


Lebih lanjut dia menjelaskan kehadirannya untuk menyaksikan timnas Indonesia menang itu dibarengi dengan rasa cinta tanah air, ucap Kadiskominfo.


Ditempat yang sama, Dandim 1410/Btg Letkol Inf Eka Agus Indarta, S.Psi, M.Psi mengatakan Nobar ini sebagai bentuk dukungan untuk Timnas Indonesia. Dirinya berharap Timnas Indonesia bisa menang dan lolos ke Final Piala Asia


Selain itu, orang nomor satu di kodim 1410/Btg itu mengingatkan kepada seluruh penonton menyaksikan laga Timnas Indonesia itu untuk tertib, tandasnya.


Sementara itu Kapolres Bantaeng AKBP Edward Jacky Tofani Umbu Kaledi, SH, S.IK, MM mengajak seluruh penonton untuk menjaga keamanan dan ketertiban saat berlangsungnya pertandingan.


Dalam kesempatan itu Kapolres mengharapkan do'anya untuk Timnas U-23 dalam laga malam ini. Sebab, kata dia, skuad Garuda Muda tinggal selangkah lagi memastikan diri lolos ke Olimpiade Paris 2024.


"Intinya mari mendukung mendoakan untuk melaju ke final hingga dapat tiket Olimpiade Paris 2024. Mari kita dukung, mari kita doakan semoga Timnas Indonesia menuju babak final," pungkasnya.


Sumber Humas Polres Bantaeng

Editor Edhy Bidik Nasional


Senin, 29 April 2024

Asisten III Sekretariat Daerah Bantaeng Riswan Abadi Bacakan Sambutan PJ Bupati Bantaeng Percepat Penurunan Rembuk Stanting


BN Online Bantaeng,- Dalam rangka percepatan penurunan angka stunting melalui instrumen 8 Aksi konvergensi percepatan penurunan stunting terintegrasi di Kabupaten Bantaeng,  Pemerintahan Kabupaten Bantaeng melaksanakan kegiatan Rembuk Stunting (Aksi 3) Tahun 2024. Pelaksanaan Rembuk Stunting (Aksi 3) ini digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Bantaeng, Senin (29/4/2024).


Kegiatan dibuka secara resmi oleh Asisten 3 Sekertariat Daerah Bantaeng Riswan Abadi yang pada kesempatan tersebut membacakan sambutan PJ Bupati Bantaeng menyampaikan bahwa Tujuan dari Rembuk Stunting ini diantaranya adalah (1) publikasi hasil analisis data situasi yang menguraikan isu dan permasalahan utama di Kabupaten/Kota. (2) Rumusan prioritas program kegiatan penanganan stunting berdasarkan hasil analisa. (3) Dukungan lintas sektor terhadap konvergensi intervensi pada Desa/Kelurahan prioritas.


"Ada 2 tipe penanganan stunting yakni spesifik yang artinya mempunyai efek langsung terhadap penanganan stunting dan sensitifitas yakni program-program yang tidak secara langsung untuk penanganan stunting misalnya pemberian bansos", tuturnya.


"Perlu kita ketahui ada 2 tipe pengukuran stunting, (1) Berdasarkan SSGI untuk Bantaeng terjadi penurunan yang sangat signifikan dari angka 22,1% di tahun 2022 turun menjadi 15,8% di tahun 2023. (2) Berdasarkan pengukuran dari EPPBGM Bantaeng sudah mengalami penurunan sampai maret 2024 ini sebesar 5,20% dari target tahun yakni 5,01% sedikit lagi, cuma dari target Nasional 4% masih perlu kerja keras untuk penanganan stunting ini."


Pada kesempatan tersebut dilakukan pula Penandatanganan Berita Acara Lokasi Stunting 2024. Menjadi narasumber pada acara itu antara lain Kepala Bappeda Bantaeng, Asruddin, Kepala BPKD Bantaeng, Awaluddin Ramli serta Kepala Dinas PPKB, H. Muhammad Haris.


Sumber Humas Pemkab Bantaeng

Editor Edhy Bidik Nasional


Disdukcapil Bantaeng Gelar Bimtek, Tingkatkan Pelayanan Adminduk


BN Online Bantaeng,---, Pemerintah Kabupaten Bantaeng, dalam hal ini Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Bantaeng, melaksanakan Bimbingan Teknis Administrasi Kependudukan Bagi Kepala Desa, Lurah, dan Korduk Capil Tingkat Kabupaten Bantaeng di Gedung Balai Kartini Kabupaten Bantaeng, Senin, 29 April 2024.


Berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman terkait peraturan perundangan-undangan yang berlaku melalui layanan kebijakan administrasi kependudukan dan operator pelayanan Disduk Capil.


Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Dukcapil provinsi Sulawesi Selatan, Dr.Muh.Iqbal S.Suhaeb, dalam sambutannya mengatakan bahwa Pelayanan kependudukan adalah tugas negara bukan tugas pemerintah, itulah kenapa pemerintah daerah kabupaten Bantaeng melalui Disduk Capil ini menunjuk orang-orang yang berkompeten untuk membantu tugas negara ini.


" Pada hari ini kita melaksanakan kegiatan administrasi kependudukan dengan pelayanan dasar dan kewenangan wajib. saya sendiri kadis Sulsel bangga dengan Disduk Capil karena tidak semua orang yang ada dikabupaten Bantaeng bisa ditempatkan disini sebagai administrasi kependudukan Disdukcapil.


Dia juga menambahkan bahwa dalam bimtek ini bukan hanya tentang bagaimana membuka pelayanan KTP, membuka layanan surat kematian, membuat kartu keluarga, dan lain-lain, tetapi juga bagaimana sikap dan attitude yang harus utama dalam menghadapi costumer sebagaimana orang yang membutuhkan.


"Senyumlah dalam melayani masyarakat karena senyum merupakan SOP bukan karena kita senyum berarti mengikuti hati atau terpaksa. tetapi ini merupakan SOP, jadi senyum, salam, sapa. perlu ditegaskan tugas admnistrasi kependudukan bukan pekerjaan sampingan". imbuhnya 


Sementara itu, Penjabat Bupati dalam hal ini diwakili Pelaksana Tugas Asisten I Bidang Pemerintahan, Muhammad Haris. menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh jajaran dinas dukcapil kabupaten Bantaeng sehingga kabupaten Bantaeng menduduki posisi tertinggi di SulSel dalam rangka perekaman wajib KTP-el pada penyelenggaraan pemilu legislatif dan pemilu presiden pada tanggal 14 Februari 2024 yang lalu.


ia juga menjelaskan bahwa Layanan Adminduk Berbasis Kelurahan dan Desa merupakan salah satu solusi untuk mengatasi hambatan yang selama ini dialami oleh warga desa dalam mengakses layanan adminduk.


"Sebagai inovasi, Pemda Bantaeng telah menetapkan Petugas Koordukcapil dan Catatan Sipil ditingkat Desa dan Kelurahan. pendekatan ini telah berjalan di Kabupaten Bantaeng sejak tahun 2020, dan setiap Desa dan Kelurahan telah memiliki Koordukcapil di masing-masing 67 Desa dan Kelurahan".


dia juga menghimbau kepada semua kepala Desa/Lurah secara Pro-aktif bersama dinas Dukcapil Bantaeng dalam rangka persiapan pilkada serentak tahun 2024 dengan langkah-langkah mengarakahkan semua penduduk yang belum ber KTP-el terutama pemilih pemula untuk melakukan perekaman KTP-el pada Mal Pelayanan Publik Kabupaten Bantaeng.


" Dalam waktu dekat ini, kita semua akan di perhadapkan dengan agenda Pilkada Serentak tahun 2024 yang sudah tentu memerlukan kesiapan dan persiapan dari semua pihak, oleh karena itu, saya mengajak kepada seluruh OPD terkait dan para Kepala Desa, Lurah, serta Koordukcapil untuk bersama berperan aktif dalam upaya memberikan masukan dan komitmen untuk meningkatkan kualitas Layanan Adminduk Berbasis Kelurahan dan Desa ke depannya" Tutupnya.


Sumber Humas Pemkab Bantaeng

Editor Edhy Bidik Nasional


Sekda Bantaeng Buka Rapat Monev Triwulan I T.A 2024


BN Online Bantaeng, --- Pemerintah Kabupaten Bantaeng menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) Triwulan I Tahun Anggaran 2024, di Ruang Pola Kantor Bupati Bantaeng, Senin (29/4/2024).


Rapat ini digelar untuk mengetahui sejauh mana tingkat penyerapan fisik dan keuangan dari program dan kegiatan pembangunan yang dilaksanakan.


Esensi utama pelaksanaan monev ini adalah untuk memastikan indikator kinerja program dan kegiatan dapat dicapai dalam rangka mewujudkan tujuan dan sasaran serta prioritas pembangunan tahunan daerah.


Dari hasil rapat ini, kemudian melakukan analisis permasalahan yang menjadi penghambat dalam pencapaian target untuk triwulan tertentu.


Sekertaris Daerah Bantaeng Abdul Wahab saat membuka kegiatan secara resmi menyampaikan bahwa rapat monitoring ini diharapkan tidak dilaksanakan hanya sebagai formalitas semata. Melainkan lebih dari itu menjadi bagian penting terhadap pelaksanaan fungsi koordinasi. Khusus rapat evaluasi pada hari ini lebih baik kita menginventarisir masalah yang berulang setiap tahun, supaya tahun ini tidak lagi terjadi kesalahan pada tahun-tahun sebelumnya.


"Saya berharap ini menjadi perhatian kita semua dalam rangka mengantisipasi adanya keterlambatan kegiatan kita di akhir tahun, dan persoalan-persoalan klasik tidak harus di hadapi lagi di tengah perjalanan pelaksanaan kegiatan kita."


Turut Hadir pada Kesempatan tersebut para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD serta camat Lingkup Pemerintah Kabupaten


Sumber Humas Pemkab Bantaeng

Editor Edhy Bidik Nasional