Kamis, 19 September 2019

Raih Anugerah Pendidikan Indonesia dari IGI, RPG Mengapresiasi IGI

Tags


Anggota DPRD Sulsel dari fraksi PDIP, Rudy Pieter Goni

BN ONLINE MAKASSAR – Ikatan Guru Indonesia (IGI) Pusat kembali memberikan apresiasi kepada pejabat, tokoh, dan pribadi yang konsisten berperan memajukan pendidikan dan juga mendukung IGI dalam upayanya meningkatkan kompetensi guru. Dalam sebuah penganugerahan pendidikan Indonesia yang memasuki tahun ke-2.

Tahun ini IGI akan memberikan penghargaan kepada anggota DPRD Sulsel terpilih Rudy Pieter Goni (RPG) dari fraksi PDIP. Kepastian penghargaan tersebut diterima surat resmi Yang dikirimkan IGI pusat tentang keputusan penerima penghargaan anugerah pendidikan Indonesia 2019 yang ditandatangani langsung oleh ketua umum IGI pusat Muhammad Ramli rahim.

Ketua umum IGI Muhammad Ramli mengungkapkan kegiatan ini rencananya akan dihadiri oleh beberapa tamu penting seperti Mentan RI Amran Sulaiman dan Menpan RB .

“Dijadwalkan yang akan memberikan penghargaan yakni menteru pendidikan Muhadjir Effendy”, jelas Ramli Rahim, Kamis 19 September 2019.

Adapun Sekretaris PDIP Sulawesi Selatan, Rudy Pieter Goni mengapresiasi penghargaan yang akan diberikan IGI kepadanya. Menurutnya masih banyak pihak yang lebih pantas mendapatkan penghargaan ini. “Tapi tentunya saya berterima kasih atas penghargaan ini. Serta akan semakin memacu dalam bekerja dan berkarya di ladang pengabdian DPRD Sulsel,”katanya.

Rencananya anugerah pendidikan Indonesia itu akan diberikan pada Jumat besok, 20 September di Arena GEES 2019 Planerry Hal Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta.(**)