Jumat, 17 April 2020

Bupati Bone Serahkan Bantuan APD Dari Yayasan Kalla Ke RSUD Tenriawaru

Tags


BN Online, Bone---Bupati Bone DR. H. A. Fahsar M Padjalangi, M. Si menyerahkan langsung Bantuan Dari  Yayasan Hadji Kalla Berupa Alat Pelindung Diri (APD) standar WHO yang disaksikan Wakil Bupati Bone Dra.H.Ambo Dalle,MM, Sekda Bone H.A.Surya Darma,SE.M.Si, Kepala Bappeda Bone DR.Ade Fariq Ashar,M.Si di Kantor Bupati Bone, Jum'at 17 April 2020.

Bantuan APD standar WHO langsung dari Jakarta ini dipasilitasi Kaban Bappeda Bone Ade Fariq Ashar karena peduli  pencegahan penyebaran pandemi Covid -19.

Ditempat yang sama, A.Rusdianto talif mengatakan bantuan seperti ini serempak kami laksanakan di seluruh area Kalla bukan hanya disini tetapi seluruh cabang di Sinjai, Bulukumba, Wajo hingga sultra.

Lanjut Rusdianto mengatakan, bantuan yang kami salurkan hari ini berupa hazmat/Baju pelindung untuk perawat 60 lembar,  hazmat/Baju pelindung utk dokter 20 buah, googles/kacamata safety 40 buah dan face shields/pelindung wajah 20 buah untuk tenaga medis penanganan Covid-19 di Bone.

H.A.fahsar Padjalangi,M.SI saat ditemui mengatakan bantuan APD standar WHO ini akan diserahkan RSUD Tenriawaru Watampone, RS.M.Hasyim dan RS.Hafsah untuk digunakan penanganan pasien khusus yang terjangkit Covid-19. (Edsus).


Editor : | BN Online | Dny