Rabu, 16 Februari 2022

Sat Lantas Polres Lhokseumawe Gelar Rakor Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan

Tags

Sat Lantas Polres Lhokseumawe Gelar Rakor Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan
BN Online ; LHOKSEUMAWE - Sat Lantas Polres Lhokseumawe menggelar rapat koordinasi (rakor) Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, kegiatan tersebut berlangsung di aula Rupatama Wicaksana Laghawa Mapolres Lhokseumawe, Rabu (16/2/2022).

Kegiatan rakor dimaksud dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Lhokseumawe, AKP Vifa Febriana Sari SH SIK MH yang juga didampingi Kepala Jasa Raharja Lhokseumawe dan Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan (Dishub) Lhokseumawe.

Pada kesempatan tersebut, Kasat Lantas Polres Lhokseumawe memaparkan tentang analisa dan evaluasi (anev) kinerja Sat Lantas Tahun 2021 dan program kerja pada tahun 2022 serta dilanjutkan dengan diskusi.
Pembahasan yang mengemuka dalam diskusi dan rakor ini salah satunya terkait sosialisasi dan  penertiban terhadap truk Over Dimension dan Over Load (ODOL).  

Kepala Bidang Lalu Lintas Darat Dishub Kota Lhokseumawe, Hasabul Jamil dalam pemaparannya menjelaskan, kewenangan Penertiban ODOL dilaksanakan oleh Kepolisian dari Sat Lantas dan Dishub serta didukung oleh pihak terkait. 

"Pada tahun ini, pada tahun ini ada tahapan sosialisasi dan penertiban kendaraan OODL. Kami berkomitmen, zero ODOL di tahun 2023. Di samping itu, kami juga akan memperbaiki rambu - rambu rusak atau tidak layak," ujarnya.

Tidak hanya itu, rakor dimaksud juga membahas tentang percepatan program Vaksinasi Nasional. Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe menyampaikan apresiasi kepada Sat Lantas Polres Lhokseumawe yang telah melaksanakan vaksinasi mobile dan terus berkolaborasi mensukseskan program tersebut.

Editor : Riga Irawan Toni