Kamis, 31 Maret 2022

Sambut Bulan Suci Ramadhan 1443H, UPT SPF SD Negeri Bawakaraeng 1 Makassar Gelar Doa dan Pengajian !!


BN Online, Makassar--Dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 1443 H / 2022 M UPT SPF SD Negeri Bawakaraeng 1 melaksanakan kegiatan pengajian dan doa bersama dilaksanakan pada hari Kamis, 31 Maret 2022 di Aula sekolah, Kamis (31/03).


Adapun yang hadir selaku peserta dalam kegiatan pengajian tersebut  adalah para guru, siswa-siswi dan orangtua murid.


Dalam sambutannya, Alphian Sahruddin, S.Pd.,M.Pd. (Kepala Sekolah) memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada dukungan dari orangtua murid dan para guru sehingga kegiatan ini dapat terlaksana. 



"Kami berharap agar kegiatan seperti ini dapat terus terlaksana dan dapat merangkul semua orangtua murid lainnya guna membangun silaturahmi,"ucapnya.


Hadir sebagai penceramah adalah ustadz Dr. Taqdir Amran, M.PdI dengan tema ceramah adalah persiapan dalam menyambut bulan ramadhan.


Taqdir Amran yang bertindak selaku penceramah mengatakan bahwa pentingnya sebuah majelis dzikir dan majelis ilmu sebagai tempat belajar, utamanya ilmu agama.


Setelah kegiatan pengajian ini, dilanjutkan dengan pembentukan pengurus Majelis Ta'lim SD Negeri Bawakaraeng 1. Pengurus inti berhasil terbentuk dan selanjutnya akan membentuk pengurus bidang-bidang dan menyusun program kerja untuk periode pengurusan 2022-2025.


Ibu Sugi (Mama Suta) Wali murid menyampaikan bahwa ini adalah sebuah terobosan yang baik untuk memberikan wadah kepada orangtua dan Wali murid belajar dan berkarya di sekolah. 


"Saya adalah alumni di sekolah ini sejak tahun 1980-an, anak saya semua alumni SDN Bawakaraeng 1. Baru kali ini ada ide untuk membentuk Majelis Ta'lim di sekolah ini. Saya berharap pengurus yang terbentuk dapat mewadahi majelis ta'lim ini sehingga melahirkan program dan karya-karya yang baik," pungkasnya.


Alphian Sahruddin menambahkan bahwa kegiatan ini adalah upaya untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam dunia pendidikan terkhusus di UPT SPF SD Negeri Bawakaraeng 1 Makassar. 


"Insyaallah melalui wadah majelis ta'lim ini, menjadi sarana silahturahmi dan sharing pemikiran terkait program untuk memajukan sekolah,"paparnya. 


Sebagai penutup, Alphian juga menyebutkan bahwa kegiatan pengajian ini akan dilanjutkan oleh pengurus majelis ta'lim, ini merupakan bagian program penguatan pendidikan karakter untuk mewujudkan Profil Pelajar Pancasila di sekolah melalui pelibatan seluruh stakeholder di sekolah, tutup Alphian.