Selasa, 07 Maret 2023

Lurah Barrang Caddi Dorong Pelayanan Prima bagi Warganya



BN Online, Makassar  - Lurah Barrang Caddi, Hamzah, memerintahkan seluruh staf di kelurahannya untuk memberikan pelayanan prima dan memudahkan urusan warga. Kelurahan yang terdiri dari empat pulau terpisah tersebut berkomitmen untuk menyediakan layanan administrasi yang efisien.


“Kelurahan Barrang Caddi terdiri dari empat pulau yang terpisah-pisah, sehingga pelayanan kami selalu memudahkan masyarakat dalam pengurusan. Kadang-kadang, layanan kami juga dilakukan di pelabuhan Paotere dan Kayu Bangkoa sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat Kelurahan Barrang Caddi,” ungkap Hamzah pada Senin (7/03/2023).


Salah satu staf, Kurniati, menjelaskan bahwa pelayanan prima ini dilakukan agar tidak mempersulit warga dalam mengurus administrasi, sesuai dengan instruksi Lurah Barrang Caddi. "Kami selalu mempermudah masyarakat dalam pengurusan administrasi. Jika semua kelengkapan administrasinya sudah lengkap, warga juga diminta bersabar jika pelayanan terasa lama, mengingat jumlah pelayan yang terbatas dan terkadang jaringan yang kurang baik," tukas Kurniati.


Inisiatif pelayanan melalui pendekatan humanis dan cepat menjadi fokus utama Kelurahan Barrang Caddi, yang berupaya menghadirkan kemudahan bagi warganya. Meskipun mengakui beberapa kendala, kelurahan ini tetap berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.