Sabtu, 28 Oktober 2017

Ketua Invesitigasi LSM BIDIK SIB Prihatin Dengan Kondisi Ruang Kelas SDI Ujung Pandang Baru

Tags



BN Online, Makassar----Perasaan tidak nyaman di saat belajar di rasakan Siswa - siswi kelas I SD. Inpres Ujung Pandang Baru Kec. Tallo, ini terkait dengan ruang kelas tempat mereka belajar di kuatirkan akan ambruk.


Dengan kondisi tersebut, tentu akan berdampak pada proses pembelajaran di mana siswa yang semestinya fokus dalam menyimak pelajaran, justru menjadi tidak fokus karena kondisi bangunan yang sangat tidak menjamin keselamatan siswa itu sendiri.


Kepada awak media ini, Sabtu ( 28/10/17 ) pagi, Jupriadi. S.Pd. selaku kepala sekolah mengatakan, selaku pendidik dirinya sangat kuatir melihat kondisi ruang kelas itu, di mana saat ini sebagian sisi ruang kelas tersebut di Topang dengan mengunakan Bambu karena sewaktu - waktu bisa roboh. 



Lanjutnya lagi, Proposal permintaan bantuan rehab sudah di masukkan beberapa waktu lalu, bahkan tim sudah datang meninjau, namun sampai saat ini belum ada realisasi dari Dinas Pendidikan dalam hal ini Bidang Sarana & Prasarana. Ujarnya.


Ketua Invesitigasi LSM BIDIK SIB, Lukman Bahar, yang datang melihat kondisi kelas itu mengatakan, sangat miris melihat kondisi kelas tersebut, ini patut mendapat perhatian serius dari pemerintah kota, " Siapa yang mau bertanggung jawab jika bangunan itu ambruk dan menimpa siswa ". Katanya.


Untuk itu, Lukman berharap bahwa pemerintah di dalam menyalurkan  bantuan Rehab Bangunan, untuk dapat betul - betul tepat sasaran, " jangan sekolah yang sudah bagus malah di beri bantuan dan sekolah yang mau ambruk malah tidak di perhatikan ". Ujarnya.(Lkm)



Editor : BN | Sulsel | Dny