Selasa, 15 September 2020

SMPN 22 Makassar, Berharap Paket Kuota Gratis Segera Terealisasi

Tags


BN Online, Makassar--Belum adanya kepastian kapan kuota internet gratis akan di bagikan menjadi keluhan tersendiri bagi sebagian orang tua siswa SMP Negeri 22 Makassar, khususnya mereka yang mempunyai tingkat ekonomi bawah.

Olehnya itu, agar proses pembelajaran di masa pandemi covid 19 ini, tetap berjalan dengan baik maka pihak sekolah bersama orang tua siswa sepakat untuk menghadirkan buku LKS.

Saat di temui oleh awak media ini, Selasa (15/09-2020), Menurut Damaris selaku guru Bk SMPN 22 Makassar kepada awak media ini, menjelaskan, adanya buku LKS ini sangat membantu orang tua siswa karena mereka tidak lagi terbebani dengan kuota yang di beli.

"Untuk memliki buku LKS ini, pihak sekolah memberikan keleluasaan kepada siswa, apa mereka mau beli atau cukup di fotocopi saja, intinya kami kembalikan kepada siswa ungkap Damaris.

Dengan demikian, bantuan kuota internet untuk mendukung pembelajaran jarak jauh (PJJ) atau belajar daring (dalam jaringan) dalam waktu dekat segera dicairkan.

Selain itu, ia berharap "Agar pihak pemerintah segera merealisasi pembagian paket kuota gratis. Sehingga siswa dapat mengikuti proses pembelajaran daring dengan lancar," terangnya.


Editor : | BN Online | Dony