Senin, 11 Oktober 2021

KKG Gugus 6 Kec. Panakkukang Makassar Gelar Workshop Literasi Digital



BN Online, Makassar -- Kelompok Kerja Guru (KKG) Gugus 6 Kec. Panakkukang baru - baru ini menggelar workshop Literasi Digital, Sabtu (02/10/2021).


Workshop ini di gelar di salah satu ruang kelas SD Inpres Tamamaung 2 Makassar. Kegiatan ini juga mulai di laksanakan sejak pukul 09.00 Wita pagi hingga selesai.


Kepada awak media ini, H. Mustafa, S.Pd., ketua KKG Gugus 6 Kec. Panakkukang yang juga menjabat sebagai kepala sekolah SD Inpres Tamamaung 2 berkata, adapun tema workshop ini adalah tentang 'Pemamfaatan akun belajar ID dan Geogle Drive yang Mendukung PJJ di era Digital', ucapnya. 


Dijelaskannya, adapun yang sempat hadir pada workshop ini yaitu semua kepala sekolah, guru pengajar dan stakeholder yang tergabung dalam kelompok kerja guru gugus 6 Kec. Panakkukang.


Salah satu tujuan dari pelatihan atau workshop ini adalah untuk lebih meningkatkan kemampuan dan keterampilan para guru di era digital saat ini.


Selain itu, di kondisi pembelajaran masa darurat Covid-19 yang saat ini terjadi menuntut para guru agar dapat berinovasi dalam memberikan pembelajaran melalui sistem Dalam Jaringan (Daring) atau Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), jelasnya. 


Olehnya itu, H. Mustafa, S.Pd., mengharapkan kepada semua kepala sekolah atau guru yang tergabung di KKG gugus 6 ini dapat lebih faham lagi untuk menggunakan aplikasi ini. Sehingga dapat lebih proses pembelajaran, pungkasnya.(ILHO)